Hodak menganggap mental pemain Timnas Indonesia U-19 sedang menurun setelah dikalahkan Korea Selatan 0-4 pada pertandingan ketiga Grup F, Sabtu (4/11).
“Sekarang waktu yang tepat untuk melawan Indonesia, karena mereka mungkin sedang terpengaruh oleh kekalahan dari Korea,” ucap Hodak dikutip dari New Straits Times.
Hodak sadar Malaysia harus bisa mengalahkan Timnas Indonesia U-19 untuk menjaga peluang lolos putaran final Piala Asia U-19 2018. Pasalnya, pada pertandingan terakhir Malaysia harus menghadapi Korea Selatan.
|
“Jika kami ingin lolos ke turnamen, kami harus menang lawan Indonesia. Indonesia menurunkan pemain terbaik saat melawan Korea, tapi mereka gagal mengimbangi permainan Korea. Kekalahan telak Indonesia menunjukkan level sepak bola antara Korea dengan sepak bola Asia Tenggara,” ucap Hodak.
Kemenangan atas Timnas Indonesia U-19 setidaknya akan membuat Malaysia memiliki peluang lolos ke putaran final sebagai salah satu runner-up terbaik. Sementara Timnas Indonesia U-19 sudah dipastikan lolos sebagai tuan rumah.
Hodak sendiri memastikan timnas Malaysia U-19 akan menghadapi Indonesia dengan kekuatan penuh.
“Saya tidak memiliki cedera serius, hanya Zafuan Azeman yang memiliki peluang 50-50. Kami tidak boleh menunjukkan permainan yang ceroboh. Para pemain saya harus mengeksekusi apa yang mereka dapatkan saat latihan,” ucap Hodak. (ptr)
Baca Kelanjutannya Malaysia U-19 Anggap Mental Timnas Indonesia U-19 Menurun : http://ift.tt/2yA0h6TBagikan Berita Ini
0 Response to "Malaysia U-19 Anggap Mental Timnas Indonesia U-19 Menurun"
Post a Comment