Search

Korsel: Sulit Kalahkan Malaysia yang Bermain Bertahan

Jakarta, CNN Indonesia -- Korea Selatan kembali meraih kemenangan meyakinkan pada laga pamungkas kualifikasi Piala Asia U-19 2018. Usai menekuk Timnas Indonesia U-19 4-0, skuat muda Taegeuk Warriors mampu menumbangkan Malaysia 3-0 di Stadion Paju, Rabu (8/11).

Usai pertandingan, pelatih Korsel, Chung Jung-yong, mengakui bukan perkara mudah mengalahkan Malaysia.

"Sulit sekali menghadapi tim yang bermain bertahan dan hanya mengandalkan serangan balik," ujar Jung-yong dikutip dari situs AFC.
Malaysia mengalahkan Timnas Indonesia U-19 4-1. (Malaysia mengalahkan Timnas Indonesia U-19 4-1. (AFP PHOTO / KIM DOO-HO)
Pada laga itu, Malaysia memang bermain dengan strategi bertahan mengandalkan serangan balik. Meski demikian, permainan agresif Korsel mampu meruntuhkan pertahanan solid Malaysia.

Korsel membuka keunggulan pada menit ke-11 melalui gol Um Wonsang umpan dari Cho Young Wook. Korsel menambah dua gol lagi berkat Kim Jungmin dan eksekusi penalti Young Wook.

Berbeda dibandingkan Malaysia, Timnas Indonesia U-19 bermain lebih terbuka dengan memberikan serangan kepada Korsel. Konsekuensinya adalah kebobolan empat gol tanpa balas dari tim kuat Korsel.

"Bagaimana pun, kami sudah berlatih menghadapi semua situasi. Saya memiliki beberapa catatan yang harus kami perbaiki dan semoga kami akan tampil lebih baik lagi di putaran final [Piala Asia U-19]," kata Jung-yong.

Korsel mengalahkan Timnas Indonesia U-19 4-0. (Korsel mengalahkan Timnas Indonesia U-19 4-0. (Dok. PSSI)
Sementara itu, pelatih Malaysia, Bojan Hodak, mengakui skuatnya kalah level dari Korsel sehingga kalah telak 0-3. "Kami mendapat sejumlah peluang di babak pertama dan kehilangan kesempatan tersebut membuat kami sulit," ucap Hodak.

"Korsel telah menunjukkan level kualitas yang berbeda dan kami telah menemukan beberapa hal yang harus kami benahi lagi." (bac)

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutannya Korsel: Sulit Kalahkan Malaysia yang Bermain Bertahan : http://ift.tt/2Aj5JYo

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Korsel: Sulit Kalahkan Malaysia yang Bermain Bertahan"

Post a Comment

Powered by Blogger.