Nova Arifianto , CNN Indonesia | Selasa, 24/10/2017 00:46 WIB
Jakarta, CNN Indonesia -- Kylian Mbappe terpilih menjadi pemenang anugerah Golden Boy yang diberikan pada pemain di bawah usia 21 tahun. Mbappe mengalahkan pesepakbola belia lainnya seperti Ousmane Dembele, Gabriel Jesus dan Marcus Rashford.Pemain yang sedang menjalani masa peminjaman di Paris Saint-Germain itu meraih penghargaan Golden Boy setelah mengumpulkan 291 suara unggul 142 suara atas Dembele.
Penghargaan pemain muda yang digagas oleh media Italia, Tuttosport, itu sebelumnya pernah dimenangi oleh Wayne Rooney, Mario Balotelli, dan Raheem Sterling.Mbappe menjadi salah satu pemain muda yang menonjol. Bersama AS Monaco musim lalu, pemain berusia 18 tahun ini mendapat sorotan setelah mencetak enam gol di Liga Champions.
Kylian Mbappe mulai mendapat perhatian ketika membela AS Monaco musim lalu. (Reuters / Eric Gaillard)
|
Musim depan Mbappe kemungkinan besar akan dipermanenkan PSG dengan bayaran 166 juta poundsterling.
Di PSG, Mbappe saat ini menjadi salah satu trisula lini depan yang tajam bersama Edinson Cavani dan Neymar.Dari sembilan kali berlaga musim ini, pemilik delapan caps di Timnas Prancis itu sudah mencetak empat gol di berbagai kompetisi. (nva)
Baca Kelanjutannya Kylian Mbappe Raih Penghargaan 'Golden Boy' : http://ift.tt/2xhugvzBagikan Berita Ini
0 Response to "Kylian Mbappe Raih Penghargaan 'Golden Boy'"
Post a Comment