Search

Conte Akui Chelsea Kalah karena Kehilangan 3 Pilar

Jakarta, CNN Indonesia -- Chelsea kembali menelan pil pahit di Liga Primer Inggris. Skuat arahan Antonio Conte menderita kekalahan 1-2 dari tim juru kunci, Crystal Palace, pada laga pekan ke-8 di Stadion Selhurst Park, Sabtu (14/10).

Pada laga pekan sebelumnya, The Blues harus mengalami pengalaman buruk takluk dari Manchester City 0-1.

Conte sendiri mengakui skuatnya kalah lantaran kehilangan tiga pemain inti. Mereka adalah Alvaro Morata, Danny Drinkwater, dan N'Golo Kante yang masih menjalani pemulihan cedera.
Chelsea kembali menerima kenyataan pahit, kalah 1-2 dari Crystal Palace. (Chelsea kembali menerima kenyataan pahit, kalah 1-2 dari Crystal Palace. (Reuters/Tony O'Brien)
"Kami melakoni pertandingan ini tanpa tiga pemain penting dan hal itu bukan faktor secara langsung," terang Conte dikutip dari BBC Sport.

"Kami memulai (pertandingan) sangat buruk dan ini merupakan hari yang amat sulit. Namun, kami juga harus memahami situasi ini dan terus bekerja jeras, untuk mencari solusi terlepas dari persoalan cedera pemain kami."


Chelsea tertinggal 0-1 pada menit ke-11 akibat gol bunuh diri beknya, Cesar Azpilicueta. The Blues sempat menyamakan skor jadi 1-1 berkat gol Tiemoue Bakayoko pada menit ke-18, namun tertinggal lagi jadi 1-2 pada menit ke-45.
Wilfried Zaha menjadi penentu kemenangan Crystal Palace 2-1 atas Chelsea. (Wilfried Zaha menjadi penentu kemenangan Crystal Palace 2-1 atas Chelsea. (Reuters/Tony O'Brien)
Gol kemenangan Palace dicetak Wlifried Zaha melalui assist dari rekan setimnya, Mamadou Sakho.

"Ini merupakan kehilangan besar, tapi harus kami terima situasi ini dan tetap mencoba melakukan yang terbaik. Kami harus melalui pertandingan demi pertandingan dan musim ini amat sulit setiap aspeknya."

"Pada akhir musim ini, kita lihat saja nanti apa yang akan terjadi. Namun, kami akan mencoba membangun sesuatu yang lebih penting untuk ke depannya." ucap Conte.

Satu-satunya solusi, lanjut pelatih asal Italia itu adalah terus bekerja, bekerja, dan bekerja. (jun)

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutannya Conte Akui Chelsea Kalah karena Kehilangan 3 Pilar : http://ift.tt/2kP6Vjh

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Conte Akui Chelsea Kalah karena Kehilangan 3 Pilar"

Post a Comment

Powered by Blogger.