Search

Timnas Indonesia U-19 Paling Haus Gol di Antara Semifinalis

Jakarta, CNN Indonesia -- Timnas Indonesia U-19 punya modal bagus dalam persiapan menghadapi semifinal Piala AFF U-18 2017. Skuat Garuda Nusantara jadi tim dengan torehan gol paling banyak di babak penyisihan dibandingkan tiga semifinalis lainnya, Malaysia, Thailand, dan Myanmar.

Egy Maulana Vikri dan kawan-kawan mencatat total 19 gol dalam empat laga yang mereka jalani di grup B. Kemenangan telak 9-0 atas Filipina dan 8-0 atas Brunei Darussalam jadi tambang gol bagi Timnas Indonesia U-19 di ajang ini.


Dua gol lainnya didapat Timnas Indonesia saat mereka menang 2-1 atas tuan rumah Myanmar. Sayangnya ada satu laga ketika Garuda Nusantara tak mampu mencetak gol yaitu saat kalah 0-3 dari Vietnam.
Timnas Indonesia U-19 berhasil melewati babak penyisihan dengan status sebagai juara grup.Timnas Indonesia U-19 berhasil melewati babak penyisihan dengan status sebagai juara grup. (Foto: Dok. PSSI)

Tim paling produktif kedua adalah runner up grup B, Myanmar. Tuan rumah kompetisi ini mencatat 17 gol dari empat laga yang mereka jalani. Myanmar berhasil menang 7-0 pada laga lawan Brunei Darussalam dan Myanmar, sedangkan tiga gol lainnya datang pada laga lawan Indonesia (1-2) dan Vietnam (2-1).

Posisi ketiga tim terproduktif di antara para semifinalis ditempati oleh Malaysia yang membukukan 13 gol dan tim paling irit gol adalah Thailand yang hanya mencetak sembilan gol.

Timnas Indonesia memastikan status sebagai tim paling produktif usai berpesta gol ke gawang Brunei Darussalam.Timnas Indonesia memastikan status sebagai tim paling produktif usai berpesta gol ke gawang Brunei Darussalam. (Foto: Dok. PSSI)

Malaysia dan Thailand sendiri sejatinya menjalani satu laga lebih banyak dibandingkan Indonesia dan Myanmar karena grup A ditempati enam peserta sedangkan grup B hanya ditempati lima peserta.

Namun Timnas Indonesia U-19 sendiri juga menempati urutan teratas dalam hal kebobolan, yaitu empat gol disusul Malaysia dan Myanmar (tiga gol). Thailand jadi tim dengan pertahanan paling kokoh lantaran baru kemasukan dua gol.

(ptr)

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutannya Timnas Indonesia U-19 Paling Haus Gol di Antara Semifinalis : http://ift.tt/2xyGhRo

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Timnas Indonesia U-19 Paling Haus Gol di Antara Semifinalis"

Post a Comment

Powered by Blogger.