Search

RD Soal Indonesia vs Thailand: Mental Amat Menentukan

Mantan pelatih Timnas Indonesia U-23 Rahmad Darmawan mengatakan duel panas antara Indonesia vs Thailand di semifinal Piala AFF U-18 bakal berlangsung sengit. Bukan soal perang taktik atau strategi semata, tapi juga lebih ke pertarungan mental.

Pelatih yang akrab disapa RD itu mengatakan, faktor mental jadi penentu kemenangan bagi kedua tim untuk memastikan diri lolos ke final.


"Pengalaman saya selama ini, kalau lawan Thailand itu lebih banyak ke faktor mental. Kalau dari segi kualitas, pemain muda di kawasan Asia Tenggara itu menurut saya seimbang," kata RD melalui sambungan telepon kepada CNNIndonesia.com, Kamis (14/9).

Lanjut RD, di Asia Tenggara ada beberapa negara yang punya kelebihan talenta pesepakbola muda seperti Indonesia, Thailand dan Vietnam.

Rahmad Darmawan pernah membawa Timnas Indonesia U-22 ke final SEA Games 2011. (CNN Indonesia/Arby Rahmat PutratamaRahmad Darmawan pernah membawa Timnas Indonesia U-22 ke final SEA Games 2011. (CNN Indonesia/Arby Rahmat Putratama)
Beda dengan Malaysia, yang disebutnya tidak memiliki talenta-talenta bagus tapi punya sistem pembinaan dan pengembangan yang baik dengan fasilitas kompetisi yang berjalan dengan baik di level sepak bola usia muda.

RD yang kini melatih di klub asal Malaysia, T-Team FC itu yakin tim besutan Indra Sjafri tersebut punya peluang yang cukup besar untuk bisa lolos ke final.

Apalagi Egy Maulana Vikri dan kawan-kawan lolos penyisihan dengan meyakinkan usai menjadi juara Grup B.


"Bisa lah (Menang). Ya, harusnya kita bisa menang lawan Thailand, peluang ke final juga besar," ungkapnya.

Jika menang atas Thailand, Indonesia akan bertemu dengan pemenang antara Malaysia vs Myanmar di final. RD menyebut, kedua tim juga sama-sama punya peluang besar untuk lolos.

Timnas Indonesia U-19 bakal menghadapi Thailand di semifinal Piala AFF U-18. (Timnas Indonesia U-19 bakal menghadapi Thailand di semifinal Piala AFF U-18. (Dok. PSSI)
"Pemain muda Malaysia itu sudah terbiasa dengan sistem kompetisi, jadi mereka harusnya bisa lebih mudah untuk tampil."
"Kalau Mynamar punya peluang karena dia tuan rumah. Jadi siapapun masih memiliki kans," pungkasnya.

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutannya RD Soal Indonesia vs Thailand: Mental Amat Menentukan : http://ift.tt/2jstDNy

Bagikan Berita Ini

0 Response to "RD Soal Indonesia vs Thailand: Mental Amat Menentukan"

Post a Comment

Powered by Blogger.