Search

Pelatih Persija Kritik Jeda Liga 1 Terlalu Pendek

Pelatih Persija Jakarta Stefano 'Teco' Cugurra mengkritik durasi jeda putaran pertama kompetisi Liga 1 yang terlalu pendek. Hal ini dianggap bisa menghambat proses adaptasi pemain anyar.

Jadwal pertandingan Persija putaran pertama kompetisi Liga 1 hanya berjarak sepekan. Idealnya, kata Teco, durasi jeda kompetisi biasanya mencapai 10-20 hari.


"Kenapa? Karena kalian punya pemain baru yang datang di tim. Pemain baru yang lokal oke lebih cepat adaptasi. Tapi, pemain baru yang asing butuh waktu untuk adaptasi dan waktu urus surat-surat," kata Teco, Rabu (2/8).

"Sekarang dapat waktu jeda sepekan, mungkin tidak cukup untuk pemain asing. Saya pikir ini perlu lebih dievaluasi juga sama PSSI. Mungkin tahun depan harus ada waktu istirahat lebih panjang," katanya menambahkan.

Teco hadir dalam agenda Workshop Technical Study Group di The Sultan Hotel untuk mendengarkan evaluasi pengembangan sepak bola Indonesia. Ia menyayangkan tak banyak pelatih kepala yang hadir.

Teco menduga salah satu sebabnya adalah durasi jeda putaran pertama yang pendek. Sebab, pelatih sudah disibukkan dengan persiapan tim menjelang laga selanjutnya.

"Mungkin mereka yang absen pikir jika datang ke sini, jadi tidak latihan. Kemudian mungkin ada yang pikir lebih penting hadir di latihan. Jika Anda punya waktu istirahat panjang, semua pasti datang ke acara ini," ucap Teco.


Sementara itu terkait performa Persija sejauh ini, Teco mengaku cukup puas. Persija menutup putaran pertama dengan perolehan 28 poin di peringkat keenam dalam klasemen sementara Liga 1.

"Tahun ini di putaran pertama sudah lebih bagus, tutup putaran pertama di papan atas. Sekarang kami harus perbaiki tim, harus adaptasi cepat. Tapi tidak mudah, harus kerja keras," terangnya. </span> (bac)

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutannya Pelatih Persija Kritik Jeda Liga 1 Terlalu Pendek : http://ift.tt/2w7VRPK

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Pelatih Persija Kritik Jeda Liga 1 Terlalu Pendek"

Post a Comment

Powered by Blogger.