T. Nugraha Pratama , CNN Indonesia
Penilaian tersebut berdasarkan pada jumlah pengikut Persib di media sosial Facebook. Ada sekitar 9,5 juta orang yang mengikuti akun ofisial Persib Bandung.
Jumlah tersebut, terhitung lebih banyak. Bahkan mengungguli klub-klub besar Asia lainnya seperti Guangzhou Evergrande dari Tiongkok, Al Hilal dan Al Ittihad dari Arab Saudi.
Tak hanya di level Asia, di level dunia Persib juga berhasil menembus peringkat 10 besar kesebelasan terpopuler dunia.
Dari data yang dirilis oleh The Top Tens, Maung Bandung menduduki peringkat enam. Mereka, sukses mengungguli kepopuleran klub-klub seperti Juventus, Liverpool, hingga AC Milan.
Kubu Persib sangat mengapresiasi penghargaan tersebut, melalui Media Officer klub, Irfan Suryadiredja manajemen sangat bersyukur.
Irfan mengungkapkan bahwa keberhasilan tersebut tak akan mungkin terwujud tanpa peran bobotoh yang selalu setia mendukung Persib.
Menurutnya, keberhasilan tersebut khusus diberikan kepada para bobotoh. "Terima kasih kepada bobotoh yang terus mendukung Persib. Tanpa bobotoh kami tidak mungkin bisa seperti ini," kata Irfan.
Penghargaan sebagai tim terpopueler Asia yang dialamatkan kepada Persib tak serta merta membuat manajemen puas. Dikatakan, Persib memiliki keinginan yang kuat untuk bisa meningkatkan kualitas agar bisa sejajar dengan raksasa Asia lainnya.
"Kami terus berusaha meningkatkan kualitas dari seluruh aspek, tidak hanya prestasi di atas lapangan tapi infrastruktur juga. Kami mempunyai rencana yang sangat banyak. Saya berharap itu bisa terealisasikan. Kami juga mohon doanya," tukasnya. (bac)
Bagikan Berita Ini
0 Response to "'Persib Terpoluler di Asia Berkat Bobotoh!'"
Post a Comment