Search

Folger Banyak Pelajari Data Rossi dan Vinales

Jakarta, CNN Indonesia -- Jonas Folger yang merupakan rookie MotoGP musim ini mengaku banyak belajar dari data-data motor milik Valentino Rossi dan Maverick Vinales musim ini.

Setelah tiga musim berkiprah di Moto2, Folger memutuskan naik kelas ke MotoGP dan bergabung dengan tim satelit Yamaha, Monster Yamaha Tech 3. Penampilan Folger di MotoGP musim ini terbilang impresif karena ia sukses meraup 71 poin dan duduk di peringkat ketujuh.

Folger hanya berselisih 58 poin dari pemuncak klasemen Marc Marquez. Dengan demikian, Folger masih punya kesempatan untuk merangsek naik ke atas.


Di balik keberhasilannya tersebut, Folger mengakui bahwa ia belajar banyak dari Rossi dan Vinales.

"Saya banyak mempelajari data motor milik Valentino Rossi dan Maverick Vinales."

"Hal itu selalu jadi penting tiap kali hari Kamis datang jelang kami menghadapi sirkuit baru," ujar Folger dalam wawancara dengan Motorsport.


Folger sendiri menyatakan bahwa ia tak hanya mengandalkan data milik Rossi dan Vinales, melainkan juga berusaha keras mempersiapkan diri dengan baik jelang balapan.

"Saya ingin mengerti gaya balap seperti apa yang saya harus lakukan, transisi dan titik-titik mana tempat saya harus menarik gas maksimal atau menurunkan kecepatan."

"Hal itu membuat saya sibuk dalam waktu yang lama demi mengetahui segala hal yang saya anggap tepat untuk balapan nanti. (ptr)

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutannya Folger Banyak Pelajari Data Rossi dan Vinales : http://ift.tt/2ttCQd4

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Folger Banyak Pelajari Data Rossi dan Vinales"

Post a Comment

Powered by Blogger.