Besarnya animo publik terhadap duel ini membuat pihak promotor memutuskan untuk menggelar tayangan langsung di bioskop yang tersebar di seluruh Amerika Serikat pada 26 Agustus mendatang. Para penonton dapat masuk ke dalam teater pada pukul 6 sore sehingga bisa lebih dulu menyaksikan partai tambahan sebelum menikmati duel utama yang digelar di T-Mob.
Mayweather Jr. menilai langkah promotor untuk menayangkan duel dirinya dengan McGregor di bioskop sebagai sebuah langkah yang tepat.
"Kemeriahan pertarungan antara saya dengan Conor McGregor sudah terlihat sangat besar saat ini, jadi adakah cara lain untuk menikmati laga ini selain dengan menontonnya di layar besar?" ucap Mayweather Jr. seperti dikutip Boxingscene.
Mayweather Jr. yakin banyak orang penasaran dengan duel antara petinju terbaik melawan jagoan UFC.
"Kami membawa pertarungan tinju ke dalam teater delapan tahun lalu dan hal itu jadi sukses besar. Namun ajang kali ini ada di level yang berbeda."
"Saya gembira bisa memberikan cara lain bagi para penggemar untuk melihat laga ini. Siapkan popcorn-mu karena ini adalah duel yang tak ingin dilewatkan satu orang pun," kata Mayweather Jr.
Floyd Mayweather Jr. akan menghadapi jagoan UFC, Conor McGregor pada 26 Agustus mendatang. (Foto: Noah K. Murray-USA TODAY Sports via REUTERS)
|
Laga Mayweather Jr. lawan McGregor pada awalnya dianggap mustahil. Namun lewat guyuran uang besar, Mayweather Jr. akhirnya kembali dari masa pensiun dan McGregor bersedia bertarung di bawah aturan tinju. (ptr) Baca Kelanjutannya Duel Mayweather Jr. vs McGregor Tayang di Bioskop : http://ift.tt/2vHc927
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Duel Mayweather Jr. vs McGregor Tayang di Bioskop"
Post a Comment