Tim U-20 itu bakal mengikuti liga regional di kawasan barat daya Jerman itu mulai musim depan. Tim itu menjadi tim ke-20 dalam kompetisi di sana. Namun, mereka tak berkompetisi di sana dengan gratis. Ada bayaran yang harus diberikan kepada klub-klub peserta kompetisi.
Wakil presiden asosiasi sepak bola Jerman (DFB) Ronny Zimmermann kepada majalah Kicker mengatakan tim-tim dalam liga itu masing-masing akan mendapatkan bayaran 15 ribu euro untuk dua pertandingan melawan tim seleksi China U-20 tersebut.
"Mereka melihat ide ini dengan positif. Kerjasama yang telah direncanakan dengan China ini sudah dipahami dan untuk itu kami membutuhkan isi yang bagus," kata Zimmermann seperti dikutip dari Reuters."Kami akan lihat jika gagasan ini bisa direaliasikan. Manajer-manajer di liga regional barat daya akan bertemu segera. Sebuah keputusan harus diambil dan kemudian rencana jadwal pertandingan disusun kembali."
Kompetisi sepak bola di Jerman bakal menjadi tempat penggemblengan tim seleksi U-20 dari China. (Reuters/Marcel Halstenberg)
|
Pembinaan itu makin disempurnakan setelah kegagalan di final Piala Dunia 2002 silam. Setelah menjadi peringkat tiga di dua Piala Dunia selanjutnya, Jerman akhirnya menjadi juara pada Piala Dunia 2014 di Brasil.
Kiper Timnas Jerman, Manuel Neuer (tengah), memamerkan penghargaan dari pemerintah Jerman usai menjuarai Piala Dunia 2014 bersama timnas Jerman. (Reuters/Fabrizio Bensch)
|
Di tingkat kompetisi elite regional, Bundesliga, Jerman masih kesulitan menandingi geliat gemerlapnya Liga Primer Inggris dan La Liga Spanyol.
Nah, seperti dikutip dari Reuters, rencana kerja sama Jerman dan China itu akan berjalan selama lima tahun sejak disepakati pada November. Bagi China itu akan jadi kesempatan mereka meningkatkan kemampuan pemain-pemain mudanya, sementara bagi Jerman itu menjadi fasilitas akses untuk menginvasi pasar Asia. (kid)
Baca Kelanjutannya Demi Ambisi Piala Dunia, China U-20 Berkompetisi di Jerman : http://ift.tt/2tSonTOBagikan Berita Ini
0 Response to "Demi Ambisi Piala Dunia, China U-20 Berkompetisi di Jerman"
Post a Comment