Putra Permata Tegar Idaman, CNN Indonesia | Jumat, 15/06/2018 20:11 WIB
Jakarta, CNN Indonesia -- Jorge Lorenzo jadi pebalap tercepat di sesi latihan bebas kedua MotoGP Catalunya sedangkan Valentino Rossi dan Marc Marquez terpuruk pada sesi kali ini.Lorenzo mencatat waktu terbaik dengan torehan waktu 1 menit 38,93 detik. Catatan waktu milik Lorenzo lebih baik 0,107 detik dari catatan waktu milik Andrea Iannone yang ada di posisi kedua.
Pebalap Yamaha, Maverick Vinales mengakhiri sesi latihan bebas kedua dengan duduk di posisi ketiga, disusul Andrea Dovizioso dan Cal Crutchlow untuk melengkapi posisi lima besar.
![]() |
Rossi ada di nomor urut ke-11 sedangkan Marquez berada di urutan ke-12. Keduanya tertinggal lebih dari satu detik dari Lorenzo.
Hasil buruk yang diterima Rossi dan Marquez terbilang mengejutkan. Pasalnya Rossi mampu menjadi pebalap tercepat di sesi latihan bebas pertama, begitu juga halnya Marquez yang masuk zona lima besar.
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Lorenzo Tercepat, Rossi Terpuruk di FP2 MotoGP Catalunya"
Post a Comment