Search

PSMS Menang 2-0 Atas Arema FC

Putra Permata Tegar Idaman, CNN Indonesia | Sabtu, 26/05/2018 23:55 WIB

Jakarta, CNN Indonesia -- PSMS Medan berhasil menang atas Arema FC dengan skor 2-0 dalam lanjutan Liga 1 di Stadion Teladan, Medan, Sabtu (26/5).

Penyerang PSMS Wilfried Yessoh berhasil jadi bintang di pertandingan ini lewat dua gol yang dicetaknya ke gawang Arema.

Yessoh mencetak gol pertama saat pertandingan memasuki menit ke-42. Gol ini bermula dari serangan cepat PSMS yang membuat Frets Butuan terbebas dan melepaskan tembakan kaki kiri.

Kiper Arema, Joko Ribowo, berhasil menepis bola dan kemudian bola mengenai mistar gawang. Yessoh datang menyundul bola liar. Meski sundulannya tak sempurna, bola tetap mengarah ke dalam gawang. Purwaka Yudi yang coba menyelamatkan gawang tidak berhasil menghalau bola dengan baik.
PSMS Medan berhasil meraup tiga angka dalam duel lawan Arema FC.PSMS Medan berhasil meraup tiga angka dalam duel lawan Arema FC. (ANTARA FOTO/Septianda Perdana)
Tak lama berselang usai gol pertama, Yessoh kembali membuat gol di masa injury time babak pertama. Gol kedua ini juga hampir mirip dengan proses gol pertama.

Berawal dari tendangan bebas yang membentur mistar, Yessoh mendapat bola liar di muka gawang. Yessoh lalu dengan dingin menceploskan bola ke dalam gawang untuk membuat babak pertama berakhir dengan skor 2-0.

Keunggulan 2-0 di babak pertama itu berhasil dipertahankan oleh PSMS hingga akhir pertandingan.

Tambahan tiga angka dari duel lawan Arema membuat PSMS kini merangsek naik ke papan atas klasemen Liga 1. PSMS saat ini ada di posisi keenam dengan koleksi 15 poin. PSMS hanya berjarak dua angka dari pemuncak klasemen, namun punya satu laga lebih banyak dibandingkan tim-tim di atas mereka.
PSMS Menang Atas Arema FC
Sebaliknya kekalahan di markas PSMS membuat Arema makin terpuruk di papan bawah. Arema baru mengoleksi sembilan angka, berjarak tiga poin dari zona aman. (har)

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutannya PSMS Menang 2-0 Atas Arema FC : https://ift.tt/2xfBG7n

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "PSMS Menang 2-0 Atas Arema FC"

Post a Comment

Powered by Blogger.