Pelatih Roberto Carlos Mario Gomez mengungkapkan kehadiran pemain-pemain utama Maung Bandung dapat menjadi modal positif untuk menghadapi Mutiara Hitam.
"Kami tahu besok adalah pertandingan yang sangat penting, Persipura salah satu tim tangguh. Tapi kami besok bisa memainkan seluruh pemain dan kami sangat siap untuk pertandingan ini," kata Gomez, Jumat (11/5).Persib dapat menurunkan tiga pemain yang absen kala dikalahkan Madura United pekan lalu, yakni Ezechiel N'Douassel, Supardi Nasir dan Febri Hariyadi.
Menurut Gomez keberadaan tiga pemain itu sejalan dengan target Persib yang ingin mengamankan angka penuh di Stadion GBLA.
![]() |
Bermain di kandang, Gomez juga mengharapkan dukungan penuh dari Bobotoh. Pelatih asal Argentina berharap Bobotoh akan memenuhi stadion besok.
Dalam statistik pertemuan sejak final 2014, Tim Pangeran Biru punya rekor bagus saat menghadapi Persipura.
Di Indonesia Soccer Championship A, Persib menang di kandang dan tandang dengan skor 2-0. Sedangkan musim lalu, Atep dan kawan-kawan menang 1-0 di Bandung dan imbang 0-0 di Jayapura.
Namun Gomez tidak ingin menjadikan statistik pertemuan sebagai patokan karena kekuatan tim selalu berubah dari musim ke musim."Setiap pertandingan pasti berbeda, musim lalu mungkin kami menang. Tapi itu masa lalu, mungkin besok mereka berbeda dan yang terpenting adalah persiapan kita untuk pertandingan itu," tuturnya. (hyg/ptr)
Baca Kelanjutannya Persib Bandung Tampilkan Skuat Utama Hadapi Persipura : https://ift.tt/2G7lkwHBagikan Berita Ini
0 Response to "Persib Bandung Tampilkan Skuat Utama Hadapi Persipura"
Post a Comment