Chelsea sempat unggul 1-0 pada menit ke-30 berkat gol sundulan Alvaro Morata. Gol berasal dari umpan lambung Victor Moses yang gagal dihalau Hugo Lloris. Bola kemudian berhasil disambar Morata dengan sundulan yang menghujam ke gawang Spurs.
Permainan bertahan Chelsea tampaknya harus dibayar mahal di akhir babak pertama dan babak kedua. Tim asuhan Mauricio Pochettino mampu menggelontorkan tiga gol. Sebanyak dua gol dilesakkan Dele Alli, satu gol lagi diciptakan Christian Eriksen yang merupakan gol pembuka Spurs.
Meski tampil sebagai tim tuan rumah, The Blues memainkan permainan tertutup dengan mengandalkan serangan balik. Skuat arahan Antonio Conte itu kerap membiarkan para pemain Tottenham menguasai bola.Dele Alli dan kawan-kawan pun terus menggempur pertahanan The Blues pada babak pertama hingga babak tersebut berakhir untuk keunggulan tim tuan rumah 1-0.
![]() |
Alhasil, Spurs mampu menyamakan skor berkat gol Christian Eriksen hanya beberapa detik sebelum laga babak pertama usai. Eriksen mendapat sudut tembakan yang ideal dan waktu yang tepat untuk melepaskan tembakan jarak jauh yang langsung membobol gawang Willy Caballero.
Memasuki babak kedua, Tottenham semakin menggandakan daya dobrak mereka dengan terus melakukan tekanan terhadap pertahanan Chelsea.Upaya itu pun berhasil. Spurs membalikkan keadaan dengan skor 2-1 untuk keunggulan mereka pada menit ke-62.
Gol dilesakkan Alli yang berlari kencang setelah menerima umpan jarak jauh dari Eric Dier di tengah lapangan. Alli langsung melepaskan tembakan dan bola kembali bersarang ke gawang Caballero.
Unggul 2-1 membuat Tottenham justru semakin haus gol. Mereka pun berhasil kembali menggetarkan gawang Chelsea pada menit ke-66.
Gol berawal dari kemelut di depan gawang Caballero. Sang kiper berusaha menepis tendangan Song Heung-min. Bola memantul dan berusaha dibuang para bek Chelsea, nampun malah jatuh ke kaki Alli. Penyerang Tottenham itu pun merebut bola dan langsung melepas tembakan ke pojok kanan gawang dan berhasil bersarang.Laga pun berakhir untuk kemenangan Tottenham 3-1 atas Chelsea. Berada di peringkat keempat, Spurs terus menempel ketat Liverpool di posisi ketiga. Dua tim itu hanya berjarak dua poin.
Susunan Pemain Chelsea vs Tottenham Hotspur
Chelsea (3-4-2-1): Willy Caballero (kiper); Cesar Azpilicueta (C), Antonio Rudiger, Andreas Christensen; Victor Moses, N'Golo Kante, Cesc Fabregas, Marcos Alonso; Willian, Eden Hazard; Alvaro Morata
Tottenham Hotspur (4-2-3-1): Hugo Lloris (kiper); Kieran Trippier, Jan Vertonghen, Davinson Sanchez, Ben Davies; Eric Dier, Mousa Dembele; Erik Lamela, Dele Alli, Christian Eriksen; Son Heung-min (bac)
Baca Kelanjutannya Tottenham Hotspur Hancurkan Chelsea 3-1 di Derby London : https://ift.tt/2H3wLrdBagikan Berita Ini
0 Response to "Tottenham Hotspur Hancurkan Chelsea 3-1 di Derby London"
Post a Comment