Putra Permata Tegar Idaman, CNN Indonesia | Senin, 09/04/2018 06:56 WIB
Jakarta, CNN Indonesia -- Valentino Rossi mengungkapkan kekhawatirannya terhadap gaya balap Marc Marquez yang terlalu agresif dan membuatnya terjatuh di MotoGP Argentina 2018.Rossi mendapat nasib sial karena ia gagal membawa poin dari Sirkuit Termas de Rio Hondo setelah ia hanya mampu finis di posisi ke-19. Hal itu terjadi lantaran ia sempat terjatuh usai ditabrak Marquez empat lap jelang perlombaan selesai.
Rossi yang saat itu sedang ada di posisi keenam mengutarakan kekhawatirannya terhadap gaya balap Marc Marquez."Inilah sosoknya, dalam 15 seri terakhir dia selalu seperti ini. Dia selalu membuat pebalap lain takut dengan ancaman bakal tersingkir keluar dari lintasan."
Valentino Rossi mengaku khawatir dengan cara balap Marc Marquez. (Foto: REUTERS/Ibraheem Al Omari)
|
Dengan kegagalan membawa pulang poin dari MotoGP Argentina, Rossi kini ada di posisi kedelapan klasemen MotoGP dengan koleksi 16 poin. The Doctor tertinggal 22 angka dari Cal Crutchlow yang saat ini jadi pemuncak klasemen.
Marquez yang finis di posisi kelima pun gagal membawa pulang poin dari seri kali ini. Penaleti 30 detik membuat catatan waktu miliknya melorot ke urutan 18, di luar zona 15 besar yang berhak atas poin.Seri MotoGP 2018 berikutnya akan dilangsungkan di Austin, Amerika Serikat pada 22 April mendatang. (ptr)
Baca Kelanjutannya Rossi: Saya Takut Balapan dengan Marquez di MotoGP : https://ift.tt/2H5UPvVBagikan Berita Ini
0 Response to "Rossi: Saya Takut Balapan dengan Marquez di MotoGP"
Post a Comment