Search

Manajer Persija Jamin Laga Lawan Persib di SUGBK Aman

Jakarta, CNN Indonesia -- Manajer Persija Jakarta Ardhi Tjahjoko menjamin laga menjamu Persib Bandung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Sabtu (28/4) bakal berlangsung aman.

Ardhi mengatakan, kedewasaan yang ditunjukkan suporter Persija, The Jakmania, belakangan menjadi salah satu tolok ukur keyakinannya. Hal itu juga sudah dibuktikan di beberapa pertandingan kandang Persija yang digelar di SUGBK.

"Insya Allah aman karena The Jak sekarang bukan yang dulu. Mereka sudah dewasa dan saya mengimbau kepada The Jak sebagai tuan rumah bisa menerima dan memperlakukan tamu [rombongan tim Persib] dengan baik," kata Ardhi melalui sambungan telepon kepada CNNIndonesia.com.

Terlebih, lanjut Ardhi, ini jadi kali pertama Pesija kembali menjamu Persib di SUGBK setelah terakhir digelar pada 10 Agustus 2014. Duel ini berakhir imbang tanpa gol.
Persija bakal tampil di SUGBK saat menjamu Persib Bandung. (Persija bakal tampil di SUGBK saat menjamu Persib Bandung, Sabtu (28/4). (CNN Indonesia/Adhi Wicaksono)
Tak ingin kejadian yang sama terulang, Bobotoh pun diminta untuk tidak hadir di SUGBK. Apalagi, stadion itu masih dalam status pengawasan sebelum nantinya digunakan untuk Asian Games 2018 Agustus mendatang. "Sudah berapa tahun Persija tidak pernah menjamu Persib di kandang? Dan kali ini kami bisa tunjukkan Persija bisa jadi tuan rumah yang baik," ucapnya.

Belum lagi hasil positif saat laga kandang Persija melawan Persib di Stadion Manahan Solo musim lalu yang berjalan aman.

Manajer Persija Jamin Laga Lawan Persib di SUGBK Aman
Ardhi mencontohkan kericuhan yang terjadi pada laga kandang Arema FC menjamu Persib di Stadion Kanjuruhan, Malang, Minggu (15/4). Tidak ada keuntungan yang diperoleh dari kejadian tersebut.

Sebaliknya, justru semua pihak dirugikan, baik tuan rumah maupun tim tamu. Ardhi menegaskan percuma bertikai dengan sesama anak bangsa dan sesama saudara karena itu tidak ada untungnya.

"Semua dirugikan. Seharusnya The Jak sudah tahu soal imbauan jaga SUGBK. Kalau ada apa-apa ya siap-siap saja [Persija] tidak punya rumah lagi dan itu jadi konsekuensi buat tim dan Jakmania. Apa mau seperti itu terus?"

"Saya mengimbau kepada The Jakmania untuk bisa jadi tuan rumah yang baik agar kita bisa menghargai semua tamu yang datang ke rumah kita," ujarnya. (bac/jun)

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutannya Manajer Persija Jamin Laga Lawan Persib di SUGBK Aman : https://ift.tt/2HI2AWZ

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Manajer Persija Jamin Laga Lawan Persib di SUGBK Aman"

Post a Comment

Powered by Blogger.