Search

Duel 5 Mantan di Semifinal Liga Champions

Jakarta, CNN Indonesia -- Semifinal Liga Champions antara Liverpool dan AS Roma serta Bayern Munchen dan Real Madrid mempertemukan para mantan pemain dan pelatih klub-klub tersebut.

Laga Bayern Munchen melawan Real Madrid menjadi pertandingan yang menghadirkan banyak reuni. Setidaknya ada tiga pemain dan satu pelatih yang pernah berada di kedua tim.

Sementara satu pemain lainnya hadir di pertandingan Liverpool menghadapi Roma. Berikut pemain-pemain dan pelatih yang akan melawan mantan klubnya di semifinal Liga Champions:

1. Toni Kroos

Sebelum bergabung dengan Real Madrid pada musim 2014/2015, Toni Kroos merupakan pemain Bayern Munchen sejak 2007. Sempat dipinjamkan ke Bayer Leverkusen 2009, Kroos kembali ke skuat utama Munchen pada 2010.

Toni Kroos akan kembali menghadapi mantan klubnya Bayern Munchen di semifinal Liga Champions.Toni Kroos akan kembali menghadapi mantan klubnya Bayern Munchen di semifinal Liga Champions. (REUTERS/Sergio Perez)
Selama berkostum Madrid, gelandang 28 tahun ini sudah dua kali menghadapi Munchen, tepatnya di perempat final Liga Champions 2016/2017. Pertandingan leg pertama semifinal pada 24 April akan menjadi laga ketiga bagi Kross menghadapi Munchen.

2. Arjen Robben

Winger Arjen Robben termasuk salah satu pembelian gagal Real Madrid. Didatangkan Madrid dari Chelsea pada Agustus 2007, Robben hanya bertahan dua musim di Santiago Bernabeu sebelum pindah ke Bayern Munchen pada Agustus 2009. Bersama Die Roten, Robben sukses meraih gelar juara Liga Champions 2012/2013.

Arjen Robben merupakan pembelian gagal Madrid yang membuatnya bermain bersama Munchen.Arjen Robben merupakan pembelian gagal Madrid yang membuatnya bermain bersama Munchen. (AFP PHOTO / CHRISTOF STACHE)
Di sepanjang kariernya Robben sudah enam kali menghadapi Madrid, yang seluruh saat berkostum Muenchen. Dari catatan itu, Robben hanya meraih dua kemenangan dengan empat laga lainnya berakhir kekalahan. Kemenangan yang diraih Robben terjadi pada semifinal Liga Champions 2011/2012.

3. James Rodriguez

Untuk kali pertama gelandang James Rodriguez akan menghadapi mantan klubnya Real Madrid. Rodriguez merupakan pemain pinjaman Bayern Munchen dari Real Madrid pada musim ini. Namun, FC Hollywood memiliki opsi pembelian permanen pada akhir musim nanti.

James Rodriguez akan membuktikan dirinya kepada Madrid di semifinal Liga Champions.James Rodriguez akan membuktikan dirinya kepada Madrid di semifinal Liga Champions. (REUTERS/Michaela Rehle)
Kalah bersaing dengan Kroos dan Luka Modric memaksa Rodriguez hengkang dari Santiago Bernabeu. Dua laga di semifinal bisa menjadi pembuktian bagi pemain 26 tahun itu, bahwa Madrid salah telah melepasnya ke raksasa Bundesliga.

4. Jupp Heynckes

Jupp Heynckes meraih gelar juara Liga Champions pertama bersama Real Madrid. Jupp Heynckes meraih gelar juara Liga Champions pertama bersama Real Madrid. (REUTERS/Michaela Rehle)
Jupp Heynckes sudah meraih dua gelar juara Liga Champions di sepanjang karier kepelatihannya. Kali pertama pelatih 72 tahun ini menjadi juara Liga Champions saat bersama Real Madrid pada musim 1997/1998. Itu merupakan musim pertama Heynckes bersama El Real. Hanya saja, perjalanan Heynckes di Santiago Bernabeu tidak lama, hanya dua musim, lalu pindah ke Benfica.

Setelah 15 tahun sejak menjuarai Liga Champions bersama Madrid, Heynckes kembali meraih gelar serupa bersama Bayern Munchen. Dalam skuat juara itu terdapat Arjen Robben yang pernah berkostum Madrid. Selama menjalani karier kepelatihan Heynckes sudah 20 kali menghadapi Madrid dengan catatan delapan kemenangan dan delapan kali kalah.

Duel 5 Mantan di Semifinal Liga Champions
5. Mohamed Salah

Penyerang Liverpool Mohamed Salah akan menghadapi klub yang membesarkan namanya, AS Roma, di semifinal Liga Champions. Dipinjamkan Chelsea mulai Agustus 2015, Salah menjelma menjadi senjata Roma di lini depan. Total pemain asal Mesir itu mencetak 34 gol di semua kompetisi dalam 83 laga bersama Roma.

Performa mengesankannya bersama Giallorossi membuat The Reds kepincut dan merekrutnya pada bursa transfer musim panas lalu. Kini, Salah menjadi bintang bagi tim asuhan Juergen Klopp sekaligus memiliki misi menjungkalkan mantan klubnya yang sukses membuat kejutan usai menyingkirkan Barcelona di perempat final. (bac)

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutannya Duel 5 Mantan di Semifinal Liga Champions : https://ift.tt/2qsLHrF

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Duel 5 Mantan di Semifinal Liga Champions"

Post a Comment

Powered by Blogger.