Pelatih Bali United Widodo Cahyono Putro ingin para pemain menyesuaikan diri terhadap kondisi cuaca yang cukup berbeda dengan di Indonesia tersebut.
"Saya harapkan para pemain bisa adaptasi dengan kondisi di sini [Yangon]. Di sini cuaca sangat panas," kata Widodo kepada CNNIndonesia.com pada Selasa (10/4) siang."Sekarang saja (10/4) suhu sudah 36 hingga 37 derajat celcius. Kemungkinan besok diperkirakan suhu bisa mencapai 39 derajat celcius," tambah Widodo.
![]() |
"Andhika [Pradana Wijaya] masih belum pulih cedera, Nick [Van Der Velden] akumulasi kartu, Wawan [Hendrawan] masih pemulihan, dan Milos [Krkotic] tidak terdaftar. Tapi kami kan memiliki 30 pemain, yang lain harus siap sebagai pengganti," ucap Widodo.
"Targetnya harus menang kalau ingin lolos dari penyisihan grup, kami akan berusaha. Kalau hasilnya nanti tidak sesuai dengan harapan, setidaknya kami sudah berusaha," lanjut mantan penyerang timnas Indonesia itu.
Lebih lanjut, Eko mengatakan Yangon United merupakan tim yang kuat dengan organisasi pertahanan dan menyerang yang bagus. Akan tetapi, ia yakin tim tersebut punya kelemahan.
"Kami akan manfaatkan kelemahan tersebut untuk bisa ambil poin penuh. Kami tetap optimistis. Semoga pertandingan berikutnya bisa lebih baik lagi," ujarnya kembali.
Irfan Bachdim dan kawan-kawan sementara menempati peringkat kedua di Grup G Piala AFC 2018 dengan lima poin, tertinggal empat poin dari Yangon.Runner-up Liga 1 2017 itu butuh kemenangan untuk membuka jalan melaju ke babak gugur. (nva/jun)
Baca Kelanjutannya Bali United Hadapi Yangon United di Suhu 39 Derajat Celcius : https://ift.tt/2qkZ7FuBagikan Berita Ini
0 Response to "Bali United Hadapi Yangon United di Suhu 39 Derajat Celcius"
Post a Comment