Search

PSSI Siapkan Rencana Jika Test Event Timnas Indonesia Gagal

Jakarta, CNN Indonesia -- PSSI mengklaim sudah memiliki antisipasi seandainya test event untuk cabang olahraga (cabor) sepak bola jelang Asian Games 2018 gagal digelar pada Februari mendatang.

Sekjen PSSI, Ratu Tisha Destria, mengatakan pihaknya akan terus mengikuti arahan dari INASGOC terkait penyelenggaraan ajang uji coba untuk cabor sepak bola. Hal ini lantaran test event merupakan hajatan INASGOC untuk mempersiapkan Asian Games 2018.

Ada empat venue yang masih dalam renovasi untuk test event, yakni Stadion Wibawa Mukti, Stasion Patriot Candrabhaga, Stadion Pakansari, dan Stadion Gelora Bandung Lautan Api. Dalam persiapannya menuju Asian Games 2018, kata Tisha, test event cabor sepak bola dilaksanakan untuk tiga tujuan.

“Yang satu mengenai venue, yang kedua mengenai kesiapan kepanitiaan, ketiga kesiapan tim. PSSI dalam hal ini cukup optimistis mengenai kesiapan venue dan kepanitiaan, karena empat stadion yang digunakan itu memang stadion yang sudah berkali-kali kami gunakan untuk laga internasional. Jadi dari segi kesiapan, kami cukup optimistis untuk mempersiapkannya dengan maksimal,” kata Tisha di kantor PSSI, Selasa (23/1).

Stadion Patriot Bekasi menjadi Salat satu venue yang diharapkan bisa menggelar test event Asian Games 2018.Stadion Patriot Bekasi menjadi Salat satu venue yang diharapkan bisa menggelar test event Asian Games 2018. (CNN Indonesia/M. Arby Rahmat Putratama H)
“Perkara nanti misalnya venue itu selesai pada Juni, artinya itu kan hanya dua bulan sebelum Asian Games. PSSI mengembalikan kepada pemerintah dan INASGOC, ikut arahannya apakah masih bisa dan memungkinkan untuk test event tetap diadakan pada Juni. Dari PSSI, kami ingin melakukan test event mandiri pada 27 April sampai 6 Mei,” katanya menambahkan.

Lebih lanjut, Tisha berharap ada dua atau minimal satu dari empat venue yang akan dipakai untuk Asian Games 2018 sudah siap dipergunakan. PSSI, lanjutnya, tidak ingin menggelar ajang uji coba di lokasi yang bukan menjadi tempat penyelenggaraan cabor sepak bola dalam Asian Games 2018.

Renovate Stadion Gelora Bandung Lautan Api akan dilakukan setelah turnamen Piala Presiden 2018.Renovasi Stadion Gelora Bandung Lautan Api akan dilakukan setelah turnamen Piala Presiden 2018. (ANTARA FOTO/M Agung Rajasa/aww/18.)
Sampai dengan saat ini Tisha belum bisa memastikan kesediaan tempat untuk test event sendiri yang masih dalam proses renovasi. Pasalnya, PSSI masih menunggu arahan pemerintah.

“Mengenai keempat venue yang sedang direnovasi saat ini, apabila pada April memungkinkan salah satu dari venue itu, maka akan kami gelar. Kalau tidak, ya kami kembalikan lagi pada pemerintah seperti apa,” ucap Tisha.

“Karena kalau dari PSSI, kepentingannya itu yang tiga poin tadi. Poin pertama dan kedua insya Allah kami cukup optimistis dan siap, karena venue dan kepanitiaan yang digunakan di empat venue tersebut untuk putra dan putri, sudah berkali-kali kami laksanakan di situ. Jadi sudah teruji coba dengan baik sebenarnya,” ujar Tisha. (ptr)

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutannya PSSI Siapkan Rencana Jika Test Event Timnas Indonesia Gagal : http://ift.tt/2n7lsWr

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "PSSI Siapkan Rencana Jika Test Event Timnas Indonesia Gagal"

Post a Comment

Powered by Blogger.