Search

Anthony Ginting Lolos ke Perempat Final Malaysia Masters

Jakarta, CNN Indonesia -- Anthony Ginting berhasil lolos ke babak perempat final Malaysia Masters setelah menaklukkan pebulutangkis asal Denmark, Anders Antonsen.

Anthony yang mengalahkan Chen Long di babak pertama bermain penuh percaya diri di hadapan Antonsen.

Di gim pertama, Anthony mendominasi perolehan poin dan berhasil unggul 11-6 saat interval. Anthony tak mengalami kesulitan untuk menutup gim pertama dengan skor 21-14.

Setelah memenangi gim pertama, Anthony tetap tampil konsisten di gim kedua. Penempatan-penempatan bola Anthony menyulitkan Antonsen. Setelah memimpin 11-5, Anthony mendapat match point pada kedudukan 20-13.

Usai gagal menyelesaikan di kesempatan match point pertama, pukulan backhand Anthony berhasil mematikan Antonsen. Gim kedua pun berakhir dengan skor 21-14.

Anthony Ginting berhasil melangkah ke babak perempat final Malaysia Masters.Anthony Ginting berhasil melangkah ke babak perempat final Malaysia Masters. (Foto: Dok. PBSI)
Anthony sendiri jadi wakil Indonesia pertama yang lolos ke babak perempat final. Setelah Anthony, masih ada enam wakil Indonesia lainnya yang belum bertanding yaitu, Hafiz Faizal/Gloria Widjaja, Anggia Shitta/Ni Ketut Mahadewi, Ihsan Maulana, Jonatan Christie, Berry Angriawan/Hardianto, dan Fajar Alfian/Muhammad Rian.

Pada laga sebelumnya, dua wakil Indonesia, Praveen Jordan/Melati Daeva dan Wahyu Nayaka/Ade Yusuf tumbang di babak 16 besar.

Praveen/Melati kalah dari unggulan kelima Zheng Siwei/Huang Yaqiong, 16-21, 12-21. Sedangkan Wahyu/Ade harus mengakui keunggulan ganda Denmark, Mads Conrad-Petersen/Mads Pieler Kolding, 17-21, 15-21. (bac)

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutannya Anthony Ginting Lolos ke Perempat Final Malaysia Masters : http://ift.tt/2mIFbdM

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Anthony Ginting Lolos ke Perempat Final Malaysia Masters"

Post a Comment

Powered by Blogger.