Jakarta, CNN Indonesia -- Striker Alexis Sanchez telah berlatih bersama klub barunya, Manchester United, padahal saat itu skuat Setan Merah sedang libur latihan, menurut laporan
Daily Star, Senin (22/1).
Manajer MU, Jose Mourinho, meliburkan timnya setelah melakoni lanjutan laga Liga Primer Inggris melawan Burnley, Sabtu (20/1). Dalam pertandingan itu, Manchester United menang tipis 1-0 di Turf Moor berkat gol tunggal Anthony Martial.
Dalam pemberitaan
Daily Star, Alexis Sanchez akan resmi menjadi pemain Manchester United pada Senin waktu setempat. Dengan begitu, tidak akan ada masalah bagi pemain asal Chile itu untuk debut bersama MU dalam laga Piala FA melawan Yeovil Town, Sabtu (27/1).
Namun, dengan kepindahan itu, Alexis Sanchez akan membutuhkan waktu untuk bisa beradaptasi dengan The Red Devils. Guna mempercepat proses tersebut, mantan pemain Barcelona ini memilih berlatih sendiri di pemusatan latihan MU, Carrington HQ.
 Skuat Manchester United diliburkan pada Senin (22/1) setelah bertanding melawan Burnley. (Reuters/Jason Cairnduff)
|
Alexis Sanchez memang perlu menjaga kebugarannya, karena pada akhir pekan lalu dia tidak tampil bersama Arsenal saat mengalahkan Crystal Palace, 4-1, di Emirates.
Legenda MU, Denis Irwin, menilai kedatangan Alexis Sanchez akan menjadi gebrakan besar di Old Trafford. Menurut Irwin, ketika pemain berkualitas tersedia di pasar, maka MU harus mendatangkannya.
 Jose Mourinho ingin menambah kekuatan skuatnya dengan mendatangkan Alexis Sanchez. (Reuters/Carl Recine)
|
"Dia (Sanchez) pemain yang tahu Liga Primer Inggris, dia pencetak rekor gol. Sanchez memiliki pengalaman internasional, dia cepat dan kuat," ujar Irwin seperti dikutip dari
Daily Star. Di mata Irwin yang mengoleksi 500 penampilan bersama MU itu, hadirnya Alexis Sanchez jadi hal hebat untuk Manchester United karena pemain asal Chile itu bakal memberikan tambahan kekuatan yang besar.
(ptr)
Let's block ads! (Why?)
Baca Kelanjutannya Alexis Sanchez Diklaim Sudah Berlatih di Manchester United : http://ift.tt/2DXkIKD
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Alexis Sanchez Diklaim Sudah Berlatih di Manchester United"
Post a Comment