Search

Vinales: Seharusnya Saya Lebih Tegas di Yamaha

Putra Permata Tegar Idaman , CNN Indonesia | Selasa, 12/12/2017 19:52 WIB

Jakarta, CNN Indonesia -- Pebalap Yamaha, Maverick Vinales menyatakan semua pihak berperan besar di balik kegagalan dirinya tampil konsisten sepanjang musim 2017. Namun ia mengakui kesalahan dirinya yang kurang tegas dalam memutuskan sesuatu.

Vinales tampil spektaluer di awal musim namun kemudian menjalani performa buruk di paruh akhir musim. Alhasil, Vinales harus puas duduk di posisi ketiga klasemen.

"Semua dalam komponen tim ini layak disalahkan. Saya sendiri pun seharusnya lebih tegas dalam meminta sesuatu, berdasarkan rasa yang saya dapatkan di lintasan."

"Ini bukan karena para staf tidak mendengarkan saya, namun kami tak berhenti menguji hal-hal baru dan kemudian menjadi kebingungan. Mungkin kesalahan saya tak akan berlanjut bila saya terus menggunakan sasis lama," ujar Vinales seperti dikutip dari Motorsport.

Maverick Vinales sempat tampil dominan di awal musim 2017.Maverick Vinales sempat tampil dominan di awal musim 2017. (Foto: CNN Indonesia/Putra Permata Tegar Idaman)
Vinales mengakui bahwa sebagai pebalap punya hasrat kuat untuk memenangkan perlombaan.

"Saya memiliki sedikit rasa sabar. Saya terus mencoba untuk selalu ada di depan di berbagai situasi, bahkan di setiap sesi latihan."

"Paruh pertama kompetisi ini, nilai saya sembilan, namun di paruh kedua performa saya hanya pantas dinilai empat. Bila kami tak membuat awal yang hebat, maka mustahil bagi kami finis di posisi ketiga pada akhir musim," kata Vinales. (sry)

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutannya Vinales: Seharusnya Saya Lebih Tegas di Yamaha : http://ift.tt/2jQ0DNo

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Vinales: Seharusnya Saya Lebih Tegas di Yamaha"

Post a Comment

Powered by Blogger.