Hamilton lantas menantang pebalap Movistar Yamaha tersebut adu cepat dengan menunggangi sepeda motor MotoGP.
"Saya menganggap Rossi sebagai teman dan itu sangat keren," ujar Hamilton seperti dikutip dari Racingnews365."Saya rasa akan sangat menyenangkan membalap bersamanya, karena saya selalu membayangkan menjadi Rossi jika mengendarai motor balap mengelilingi [Sirkuit] Monaco," sambung Hamilton.
|
"Ini merupakan satu-satunya tempat di mana saya mengendarai sendiri, karena saya tidak menyukai kemacetan."
|
Dalam wawancara itu Hamilton juga mengungkapkan alasannya menyukai barang-barang antik, salah satunya adalah mobil.
"Seperti sejumlah pebalap lainnya, saya amat berterima kasih dengan orang tua dan keluarga saya. Balapan ini merupakan olahraga yang amat mahal sejak saya kecil sehingga saya ingat mobil cart saya bukan dari tangan kedua, tapi tangan kelima!""Saya membalap dengan pesaing yang memiliki kelengkapan lebih baik, tapi saya masih bisa menang sehingga saya kerap mendapat motivasi dari barang-barang lama," ucap Hamilton. (har)
Baca Kelanjutannya Hamilton Tantang Valentino Rossi di Sirkuit MotoGP : http://ift.tt/2DstfofBagikan Berita Ini
0 Response to "Hamilton Tantang Valentino Rossi di Sirkuit MotoGP"
Post a Comment