Stoner merupakan salah satu pebalap top era 2000-an yang mampu mengganggu dominasi Valentino Rossi. Pada akhir musim 2012, Stoner memutuskan untuk mundur dari dunia balap saat usianya masih 27 tahun. Keputusan Stoner untuk mundur juga jadi jalan bagi Marc Marquez menempati kursi kosong di tim Repsol Honda.
Dalam empat musim perdananya di MotoGP, Marquez mampu merebut tiga titel juara dunia kelas premier tersebut. Kini di musim kelima, Marquez berpeluang besar merebut titel juara dunia MotoGP keempat dalam kariernya.
“Orang-orang bertanya apakah saya bisa mengalahkan Marquez dan ada banyak sinyal yang menyatakan saya bisa melakukannya.”
“Saya pernah menang atas Jorge Lorenzo, Valentino Rossi, Andrea Dovizioso dan mereka semua pernah menang atas Marquez. Jadi tak ada alasan untuk mengatakan bahwa saya tak bisa melakukan hal itu. Dan seperti yang ditunjukkan Dovizioso musim ini, saya pun bisa bertarung melawan dirinya dalam perburuan titel juara dunia,” kata Stoner seperti dikutip dari Motorsport.
|
Meski antusias menjawab pertanyaan pengandaian tersebut, Stoner tak pernah sekalipun menyesali keputusannya mundur dari dunia MotoGP dalam usia emas.
“Saat ini saya adalah pebalap tes yang sangat gembira dengan kehidupannya. Saya gembira karena saya tak lagi merasakan tekanan berlomba.”
“Saya menikmati menghabiskan waktu denga keluarga. Saya selalu melakukan sesuatu dan tak pernah merasa bosan (pasca pensiun). Saya tak pernah menyesali hal yang telah saya lakukan, seperti halnya saat memutuskan untuk pensiun,” ucap Stoner.
Bagi pebalap asal Australia tersebut, dirinya sudah merasa sangat puas dengan atmosfer kompetisi yang telah ia jalani sepanjang kariernya.
“Saya tak lagi butuh kompetisi. Saya mulai terjun ke dunia balap pada usia empat tahun dan punya perjalanan karier balap lebih panjang dari banyak orang,” kata mantan pebalap Ducati dan Honda ini. (ptr)
Baca Kelanjutannya Stoner: Saya Bisa Menang Atas Marquez : http://ift.tt/2ztyzYOBagikan Berita Ini
0 Response to "Stoner: Saya Bisa Menang Atas Marquez"
Post a Comment