Cikarang, CNN Indonesia -- Pelatih Luis Milla menganggap wajar Timnas Indonesia bermain buruk dan kalah dari timnas Suriah U-23 0-1 pada laga persahabatan di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Sabtu (18/11).
Gol tunggal Mouhamad Anez pada menit ke-84 memastikan timnas Suriah U-23 atas Timnas Indonesia. Sebelumnya, Suriah mengalahkan Timnas Indonesia U-23 dengan skor 2-3 lewat pertandingan menarik di Stadion Wibawa Mukti, Kamis (16/11).
Dalam konferensi pers usai pertandingan, Milla menganggap wajar Timnas Indonesia yang dihuni pemain senior dan U-23 bermain buruk. Pasalnya, pemain senior seperti Boaz Solossa dan yang lainnya jarang bermain dengan pemain U-23.
 Timnas Indonesia yang dihuni pemain senior kalah 0-1 dari Suriah. (CNN Indonesia/Adhi Wicaksono)
|
“Wajar jika Timnas U-23 bermain lebih bagus, karena kami lebih sering bermain dengan pemain U-23 dan jarang dengan pemain senior. Itu normal. Tapi kami butuh bantuan tenaga, dan pengalaman pemain senior untuk ke Asian Games,” ujar Milla.
Timnas Indonesia U-23 yang dihuni pemain seperti Evan Dimas dan Muhammad Hargianto, lebih mampu mengimbangi permainan timnas Suriah U-23 pada pertandingan kemarin lusa dan mencetak gol. Sementara Timnas Indonesia yang diisi pemain senior justru gagal membobol gawang Suriah.
 Timnas Indonesia bermain buruk di babak pertama saat melawan Suriah. (CNN Indonesia/Adhi Wicaksono)
|
Milla mengaku tidak puas melihat penampilan Timnas Indonesia di babak pertama saat dikalahkan Suriah. Pelatih asal Spanyol itu lebih senang melihat penampilan Andik Vermansah dan kawan-kawan di babak kedua.
“Tim saya masih kurang koordinasinya. Babak pertama kami main kurang baik, kurang makaimal. Babak kedua lebih baik, permainan lebih jelas dengan melalui pergantian beberapa pemain,” ucap Milla.
Timnas Indonesia senior asuhan Milla selanjutnya akan menghadapi timnas Guyana pada pertandingan persahabatan di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Sabtu (25/11).
(bac)
Let's block ads! (Why?)
Baca Kelanjutannya Milla Anggap Wajar Timnas Indonesia Bermain Buruk : http://ift.tt/2B0gGzk
Bagikan Berita Ini
Related Posts :
Bambang Pamungkas Aktor Kemenangan Persija atas Semen Padang
Jakarta, CNN Indonesia -- Sepasang gol Bambang Pamungkas memastikan kemenangan Persija Jakarta deng… Read More...
Arsenal Hajar Everton di Goodison ParkJakarta, CNN Indonesia -- Arsenal berhasil mencuri poin dari markas Everton, Goodison Park, Minggu (… Read More...
Rossi: Zarco dan Iannone Lawan 'Terburuk'Jakarta, CNN Indonesia -- Valentino Rossi sangat menikmati persaingan ketat di MotoGP Australia… Read More...
VIDEO: Penerus Jejak Pebulutangkis Legenda Indonesia
CNN Indonesia TV & , CNN Indonesia | Minggu, 22/10/2017 18:46 WIB
Bagikan :
Jakarta, C… Read More...
Persipura Takluk di Derby Papua
Jun Mahares , CNN Indonesia | Minggu, 22/10/2017 19:15 WIB
Bagikan :
Jakarta, CNN Indonesia… Read More...
0 Response to "Milla Anggap Wajar Timnas Indonesia Bermain Buruk"
Post a Comment