Search

Dua Ganda Putra Indonesia ke 8 Besar China Open

Jakarta, CNN Indonesia -- Indonesia pastikan dua tempat di babak perempat final China Open Super Series Premier 2017 lewat pasangan ganda putra, Kamis (16/11), di Haixia Olympic Sports Center. Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon mengamankan tiket babak delapan besar yang pertama bagi Indonesia. Menghadapi pasangan Taiwan Lee Jhe Huei/Lee Yang, pasangan ranking satu dunia itu menang dua gim langsung, 29-27 dan 21-18 dalam waktu 43 menit.

Kevin/Marcus sering tertinggal dalam perolehan poin di gim pertama, bahkan sempat tertinggal hingga lima angka. Namun, duet berjuluk Minions mampu menyusul dan menyamakan kedudukan sampai akhirnya memenangai gim pertama usai delapan kali setting poin.

Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo memenangi duel ketat kontra wakil Taiwan.Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo memenangi duel ketat kontra wakil Taiwan. (Dok. PBSI)
"Saat poin ketat, kami mikirnya satu-satu saja, poin satu demi satu, enggak mau mikirin menang kalah karena lawannya enggak gampang mati. Pertahanan dan serangannya bagus, jadi kami tidak boleh bikin salah," kata Marcus dilansir rilis yang diterima CNNIndonesia.com, Kamis (16/11).

Di perempat final, Kevin/Marcus akan menghadapi Vladimir Ivanov/Ivan Sozonov dari Rusia. Dari dua pertemuan sebelumnya, Kevin/Marcus selalu mencatatkan kemenangan.

Tempat kedua buat Indonesia di perempat final China Open 2017 diamankan Mohammad Ahsan/Rian Agung Saputro. Keduanya mampu memulangkan Kim Astrup/Andreas Skaarup Rasmussen lewat tiga game, 23-21, 19-21, 21-11.

Mohammad Ahsan/Rian Agung Saputro tundukkan pasangan Denmark pada 16 besar China Open.Mohammad Ahsan/Rian Agung Saputro tundukkan pasangan Denmark pada 16 besar China Open. (Dok. PP PBSI)
Ahsan mengakui pertandingan menghadapi wakil Denmark merupakan adu kuat karena mengandalkan permainan reli dengan bola lambat.

"Gim pertama dan gim kedua mereka tidak gampang mati. Kalau gim ketiga, kami main lebih ke pola permainan kami. Gim ketiga kami lebih tenang, lebih berani, dia smes dan serang juga kami nggak gampang mati,” kata Ahsan.

Indonesia juga masih menunggu hasil tunggal putra yang mempertemukan Jonatan Christie dengan Ng Ka Long Angus. Selain itu, peluang juga masih dibuka pasangan Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir yang akan menghadapi Mark Lamsfuss/Isabel Herttrich dari Jerman malam nanti. (nva)

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutannya Dua Ganda Putra Indonesia ke 8 Besar China Open : http://ift.tt/2zMJsmy

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Dua Ganda Putra Indonesia ke 8 Besar China Open"

Post a Comment

Powered by Blogger.