Jakarta, CNN Indonesia -- Zinedine Zidane menyebut dirinya sudah identik dengan Real Madrid dan tak akan mungkin melatih Barcelona.
Zidane telah sukses mematahkan keraguan yang mengiringi kehadirannya sebagai manajer Real Madrid di awal tahun 2016. Dua trofi Liga Champions, La Liga, Piala Super Eropa, Piala Super Spanyol, dan Piala Dunia Antarklub telah dipersembahkannya. Zidane kini pun sudah masuk dalam kategori pelatih elite dunia.
Dalam persiapan laga lawan Getafe, ada pertanyaan unik tentang kemungkinan Zidane melatih Barcelona.
"Apakah saya akan bergabung dengan Barcelona? Saya memiliki hati putih (Real Madrid. Saya ada di sini dan akan selalu sama saat saya masih bermain di sini."
"Setelah saya meninggalkan Real Madrid, ada banyak orang yang menyatakan saya mungkin pergi ke tempat lain namun saya tak ingin melakukannya," kata Zidane seperti dikutip dari Football Espana.
Zidane sendiri tak peduli tentang kemungkinan Real Madrid bisa memanfaatkan duel
big match antara Atletico Madrid lawan Barcelona pekan ini.
"Saya hanya ingin memenangkan laga yang kami mainkan dan tak menginginkan hal-hal lain di luar itu. Namun tentu saja kami ingin memotong jarak di klasemen," ungkap pelatih asal Perancis ini.
 Zinedine Zidane menyatakan tidak ingin pindah dari Real Madrid. (REUTERS/Vincent West)
|
Selain pertanyaan tentang Barcelona, Zidane juga sempat ditanya soal panasnya Catalonia yang ingin merdeka dari Spanyol. Untuk hal ini, Zidane memilih tak berkomentar.
"Saya memerhatikan hal itu seperti orang lain namun saya tak akan katakan apa yang saya pikirkan."
"Kita di sini berbicara sepak bola. Tempat ini bukan tempat yang tepat untuk membicarakan hal itu (Catalonia)," ucap mantan pemain Juventus ini.
(ptr)
Let's block ads! (Why?)
Baca Kelanjutannya Zinedine Zidane Tak Mungkin Latih Barcelona : http://ift.tt/2ynwuwB
Bagikan Berita Ini
Related Posts :
Southgate: Timnas Inggris Belum Selevel SpanyolJakarta, CNN Indonesia -- Manajer Timnas Inggris Gareth Southgate meminta anak asuhnya jangan cepat … Read More...
Xavi: Messi Marah Jika Tak Dapat BolaJakarta, CNN Indonesia -- Mantan gelandang Barcelona Xavi Hernandez mengatakan, Lionel Messi sering … Read More...
Performa Buruk Chamberlain Berlanjut di Timnas Inggris
Jun Mahares , CNN Indonesia | Sabtu, 07/10/2017 03:32 WIB
Bagikan :
Jakarta, CNN Indonesia … Read More...
Sandy Walsh Komentari Performa Timnas Indonesia vs Kamboja
Titi Fajriyah , CNN Indonesia | Sabtu, 07/10/2017 06:57 WIB
Bagikan :
Jakarta, CNN Indonesi… Read More...
Rival Timnas Indonesia U-19 Punya Pemain Berdarah EropaJakarta, CNN Indonesia -- Rival Timnas Indonesia U-19, Thailand, sudah mendarat di Jakarta Jumat (6/… Read More...
0 Response to "Zinedine Zidane Tak Mungkin Latih Barcelona"
Post a Comment