Search

Perekrutan Bonucci di Luar Rencana Milan

Kabar kepergian Leonardo Bonucci dari juventus ke AC Milan semula dianggap banyak pihak sebagai lelucon. Namun, I Rossoneri rupanya mewujudkan kabar tersebut.

Sontak, kepergian sang penjaga palang pertahanan Si Nyonya Tua itu pun mengundang kehebohan di sepak bola Italia. Belakangan Milan menyebut, perekrutan Bonucci rupanya memang di luar rencana klub tersebut.

Pengakuan itu disampaikan langsung oleh direktur olahraga Milan, Massimiliano Mirabelli, dikutip dari Soccerway. Di bawah investasi dari konsorsium China, I Rossoneri memang tengah melakukan perombakan besar-besaran.


"Transfer Bonucci tidak direncanakan, tapi itu merupakan peluang yang harus kami ambil ketika semuanya terjadi," terang Mirabelli.

"Saya sempat bicara dengan (agen Alessandr) Lucci tentang para pemain lain dan ia terus membuat candaan tentang Bonucci. Selama beberapa hari, saya bahkan tidak mengatakannya kepada (CEO Milan, Marco) Fassone."

Sempat mengira bahwa keinginan Bonucci untuk pindah ke Milan hanya lelucon, Mirabelli kemudian menyadari sepertinya itu hal serius. Lantas, ia mencari tahu mengenai kabar tersebut.

"Kemudian saya dapati bahwa pemain yang bersangkutan memang ingin datang ke Milan dan mencoba mengupayakan negosiasi dengan amat cepat," ucap Mirabelli.


Alhasil, Bonucci akhirnya resmi menandatangani kesepakatan bergabung ke Milan dengan nilai transfer €42 juta. Ia bahkan rencanya bakal didaulat sebagai kapten di tim barunya itu.

Selain Bonucci, beberapa nama lainnya direkrut Milan untuk musim ini. Mereka adalah Andre Silva, Lucas Biglia, Hakan Calhanoglu, Andrea Conti, Mateo Musacchio, Ricardo Rodriguez, Franck Kessie dan Fabio Borini.

Milan bahkan masi berambisi menambah daftar belanjaan pemain-pemain. Beberapa nama yang sudah masuk daftar kabarnya adalah Pierre-Emerick Aubameyang, Andrea Belotti, dan Nikola Kalinic. Mantan striker Manchester United, Zlatan Ibrahimovic juga dikaitkan bakal kembali ke Milan. </span> (bac)

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutannya Perekrutan Bonucci di Luar Rencana Milan : http://ift.tt/2vdfnfe

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Perekrutan Bonucci di Luar Rencana Milan"

Post a Comment

Powered by Blogger.