Search

Pembaca CNNIndonesia.com Yakin Indonesia Gebuk Thailand

Pembaca CNNIndonesia.com yakin Timnas Indonesia mampu memukul Thailand di laga perdana Grup B SEA Games 2017 yang berlangsung di Stadion Shah Alam sore ini, Selasa (15/8).

Dari polling yang dilakukan, 68 persen pembaca yakin Timnas Indonesia bisa memukul Thailand. Sementara itu 24 persen menilai Thailand lebih berpeluang menang dan 8 persen sisanya meyakini duel akan berakhir imbang.

Timnas Indonesia dan Thailand sempat berjumpa di Bangkok pada kualifikasi Piala Asia U-23 bulan lalu. Dalam pertandingan yang digelar di lapangan yang buruk, Thailand dan Indonesia tidak bisa bermain maksimal. Laga pun berakhir tanpa gol.


Timnas Indonesia menyadari bahwa duel lawan Thailand di partai pembuka merupakan duel yang tak mudah untuk mereka. Pasalnya, Thailand adalah tim terkuat di Asia Tenggara dan sukses meraih medali emas dalam dua edisi SEA Games terakhir.

Meski demikian, duel lawan Thailand sebagai partai pembuka juga memiliki sisi positif. Timnas Indonesia akan bertarung dalam kondisi 100 persen.

Skuat Merah-Putih belum terganggu oleh faktor kelelahan yang biasanya menyertai sebuah tim dalam ajang multi event yang memiliki jadwal padat seperti SEA Games.


“Evan Dimas dan Osvaldo Haay, ya semuanya baik-baik saja untuk persiapan melawan Thailand. Seperti yang kita lihat bersama dalam kualifikasi Asia, kami sangat dekat (mampu mengimbangi) dengan Thailand, kami bermain sangat bagus,” ujar pelatih Timnas Indonesia, Luis Milla, dikutip dari situs resmi PSSI.

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutannya Pembaca CNNIndonesia.com Yakin Indonesia Gebuk Thailand : http://ift.tt/2vEtQQh

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Pembaca CNNIndonesia.com Yakin Indonesia Gebuk Thailand"

Post a Comment

Powered by Blogger.