Search

JK Kecewa dengan Raihan Medali Kontingen Indonesia

Wakil Presiden Jusuf Kalla kecewa dengan jumlah medali yang diraih kontingen Indonesia pada ajang SEA Games 2017.

Menurut JK, posisi Indonesia yang masih berada di peringkat kelima pada klasemen umum mencerminkan kegagalan.

Hingga Selasa (29/8), pukul 22.00 WIB, perolehan medali emas Indonesia masih berada di bawah 40 keping. Padahal Satuan Pelaksana Program Indonesia Emas (Satlak Prima) menargetkan 55 medali emas.


Perolehan medali Indonesia tertinggal jauh dari Singapura yang sementara menempati peringkat keempat. Negeri jiran tersebut sudah mengoleksi lebih dari 50 emas dan tengah bersaing dengan Vietnam memperebutkan peringkat ketiga.

"Terus terang kita kecewa karena tidak mencapai target yang dicanangkan semula. Malah kita pikir bisa nomor 1-2 (di klasemen) tapi ini nomor 5 dan agak jauh dengan yang nomor 4," kata JK di Istana Wakil Presiden, Jakarta, Selasa (29/8).

Kontingen Merah Putih tertahan di peringkat kelima pada SEA Games 2017.Kontingen Merah Putih tertahan di peringkat kelima pada SEA Games 2017. (CNN Indonesia/M. Arby Rahmat)
JK berharap hasil buruk di SEA Games dijadikan pembelajaran agar kontingen Indonesia dapat meraih hasil maksimal pada Asian Games 2018.

"Kita kecewa juga, kalau Asian Games kita masih ada waktu satu tahun untuk meningkatkan latihan," katanya.


Setelah menjadi juara di SEA Games 2011 dengan mengumpmulkan total 476 medali (182 emas-151 perak-143 perunggu), perolehan medali dan peringkat Indonesia selalu mengalami penurunan.

Di SEA Games 2013, Indonesia mengumpulkan 258 medali (64-84-110) dan menempati peringkat keempat. Dua tahun lalu di Singapura, Merah Putih berada di peringkat kelima dengan raihan 182 medali (47-61-74). </span> (nva/har)

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutannya JK Kecewa dengan Raihan Medali Kontingen Indonesia : http://ift.tt/2wlREZd

Bagikan Berita Ini

0 Response to "JK Kecewa dengan Raihan Medali Kontingen Indonesia"

Post a Comment

Powered by Blogger.