Search

Rayakan Gol, Suporter Meksiko Timbulkan Gempa Kecil

Vetriciawizach, CNN Indonesia | Senin, 18/06/2018 19:24 WIB

Jakarta, CNN Indonesia -- Getaran yang ditimbulkan lompatan suporter timnas Meksiko yang kegirangan menyambut gol Hirving Lozano ke gawang Jerman di Piala Dunia 2018 cukup kuat hingga terdeteksi oleh seismometer. Di monumen Malaikat Kemerdekaan di pusat kota Mexico City, para pendukung mengibarkan bendera kebanggaan sembari mengenakan topi sombrero serta menyanyikan lagu "Cielito Lindo" atau "Langit Kecil yang Cantik".
Rayakan Gol, Suporter Meksiko Timbulkan Gempa Kecil
Di beberapa pusat-pusat keramaian lainnya ratusan orang juga berkumpul dan memberikan dukungan kepada timnas mereka. Bahkan di sebuah katredal dipasang layar raksasa yang digunakan untuk menonton.

Mereka kemudian bersorak-sorai dengan gembira ketika Meksiko membobol gawang Manuel Neuer di menit ke-35, menjungkirbalikkan prediksi bahwa sang juara Piala Dunia 2014 akan menang di laga pertama.

Diberitakan Reuters, Institut Geologi dan Investigasi Atmosfer mengatakan sensor alat pengukur gempa bumi yang sangat sensitif mendeteksi getaran di dua tempat di Meksiko City, hanya tujuh detik setelah gol tersebut. "Mereka menyebutnya sebagai "gempa palsu."

Hirving Lozano ketika merayakan gol ke gawang Jerman.Hirving Lozano ketika merayakan gol ke gawang Jerman. (REUTERS/Christian Hartmann)
Hal sama juga dicatatkan oleh Jaringan Pengawas Seismik, Serta Investigasi dan Analisis Geologi Meksiko (SIMMSA). Mereka memperkirakan, getaran itu ditimbulkan oleh "lompatan secara bersama-sama" di seluruh kota. Meksiko sendiri hanya membutuhkan satu gol dari Lozane itu mengemas tiga poin dari laga melawan Jerman.

Mereka membuat Jerman mengakhiri catatan tidak pernah kalah di pertandingan pembuka sejak 1982. (jun)

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutannya Rayakan Gol, Suporter Meksiko Timbulkan Gempa Kecil : https://ift.tt/2JXWvWJ

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Rayakan Gol, Suporter Meksiko Timbulkan Gempa Kecil"

Post a Comment

Powered by Blogger.