Search

6 Fakta Usai Barcelona Tersingkir dari Liga Champions

Jakarta, CNN Indonesia -- Sejumlah fakta menarik terungkap usai Barcelona kalah 0-3 dari AS Roma pada leg kedua perempat final di Stadion Olimpico dan tersingkir dari Liga Champions, Selasa (10/4) malam waktu setempat.

Kekalahan 0-3 membuat Barcelona kalah produktivitas gol tandang dari AS Roma setelah leg pertama berakhir 4-1 untuk Azulgrana. Tiga gol masing-masing dari Edin Dzeko, penalti Daniele De Rossi, dan sundulan Konstantinos Manolas memastikan kemenangan 3-0 AS Roma atas Barcelona.

Dikutip dari Opta dan Sky Sports, berikut ini sejumlah fakta menarik usai Barcelona disingkirkan AS Roma dari Liga Champions:

1. Barcelona telah tersingkir di perempat final Liga Champions untuk tiga kali beruntun. Kali terakhir mereka melewati babak perempat final adalah ketika menjadi juara Liga Champions pada 2015.
Lionel Messi gagal membawa Barcelona lolos ke semifinal Liga Champions.Lionel Messi gagal membawa Barcelona lolos ke semifinal Liga Champions. (REUTERS/Tony Gentile)
2. Barcelona untuk kali pertama dalam sejarah Liga Champions/Piala Champions tersingkir di babak knock-out setelah meraih kemenangan dengan keunggulan tiga gol di leg pertama.

3. AS Roma menjadi tim ketiga dalam sejarah Liga Champions yang mampu membalikkan defisit tiga gol di babak knock-out setelah Deportivo La Coruna (vs AC Milan) pada musim 2003/2004 dan Barcelona ketika melawan Paris Saint-Germain musim lalu.

Konstantinos Manolas memastikan langkah AS Roma ke semifinal Liga Champions.Konstantinos Manolas memastikan langkah AS Roma ke semifinal Liga Champions. (REUTERS/Tony Gentile)
4. AS Roma hanya untuk kali kedua melangkah ke babak semifinal Liga Champions/Piala Champions setelah musim 1983/1984.

5. Edin Dzeko sudah mengoleksi delapan gol di Liga Champions untuk AS Roma dan hanya kalah dari legenda klub Ibu Kota Italia tersebut, Francesco Totti yang mengoleksi 17 gol.

6. Daniele De Rossi menjadi pemain pertama yang mampu mencetak gol dan assist melawan Barcelona di Liga Champions sejak Thomas Mueller (Bayern Munchen) pada April 2013. (jun)

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutannya 6 Fakta Usai Barcelona Tersingkir dari Liga Champions : https://ift.tt/2qhpUmX

Bagikan Berita Ini

0 Response to "6 Fakta Usai Barcelona Tersingkir dari Liga Champions"

Post a Comment

Powered by Blogger.