Search

Supardi Optimistis Persib Menang Meski Tanpa Gomez

Jakarta, CNN Indonesia -- Kapten Persib Bandung Supardi mengaku tidak akan memikirkan ketidakhadiran sang pelatih, Roberto Carlos Mario Gomez, pada laga perdana Persib di Liga 1 2018.

Supardi menegaskan, ketidak hadiran Mario Gomez pada laga pertama Persib di Liga 1 musim ini tidak akan banyak mempengaruhi timnya.

Ia tetap yakin Maung Bandung mampu meraih hasil maksimal kala menjamu PS TIRA pada laga perdana Liga 12018 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Senin (26/3).

"Kami tetap fokus karena segala hal sudah direncanakan dengan Gomez. Sudah disampaikan kepada kami dan assisten pelatih yang paling penting itu kan sebenarnya pemahaman pemain terhadap taktik dari pelatih," ujarnya.
Mario Gomez tak akan menemani Persib Bandung pada laga perdana di Liga 1 karena sang istri sakit kanker. (Mario Gomez tak akan menemani Persib Bandung pada laga perdana di Liga 1 karena sang istri sakit kanker. (ANTARA FOTO/Raisan Al Farisi)
Seperti diketahui, Gomez tak bisa mendampingi Persib di laga besok lantaran pria asal Argentina itu pulang ke kampung halamannya. Ia harus menemani sang istri yang akan menjalani operasi kanker. Mario Gomez sendiri mengaku menyayangkan harus absen pada laga penting Persib. Ia sempat mengira Maung Bandung akan tampil pada Jumat (23/3), namun jadwal berubah sehingga ia terpaksa ke Argentina untuk menemani istrinya menjalani operasi pada Senin (26/3).

Supardi menambahkan, di lapangan peran pemain amat menentukan. "Sebenarnya kami berharap pelatih ada tapi ya kalian juga tahu dia sedang ada keperluan keluarga dulu," ungkapnya.

Pemain 34 tahun itu mengatakan laga perdana sangat menentukan perjalanan Persib selanjutnya di Liga 1.

"Besok pertandingan pertama kami di liga 2018. Pertandingan pertama sangat penting bisa dikatakan beban, tapi saya percaya sama semua pemain yang diturunkan besok bisa mendapatkan motivasi lebih untuk memenangkan pertandingan ini," kata Supardi.

Melihat tensi laga perdana Persib, Supardi mengakui tidak ada beban yang berarti. Semua pemain dikatakannya menyikapi beban itu dengan cara yang bijak.

"Semua pemain di tim ini adalah kapten, tidak ada satu kapten saya saja. Semua pemain bisa menjadi kapten, yang penting itu saling mendukung. Saya hanya diwakilkan untuk menyampaikan aspirasi mereka di lapangan," jelasnya. (hyg/bac)

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutannya Supardi Optimistis Persib Menang Meski Tanpa Gomez : https://ift.tt/2udBy6w

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Supardi Optimistis Persib Menang Meski Tanpa Gomez"

Post a Comment

Powered by Blogger.