Search

Messi Ungkap Penyebab Pernah Muntah-muntah di Lapangan

Ahmad Bachrain, CNN Indonesia | Senin, 19/03/2018 21:29 WIB

Jakarta, CNN Indonesia -- Lionel Messi beberapa kali tertangkap kamera tengah muntah di lapangan dalam beberapa musim sebelumnya. Sang penyerang bintang Barcelonaitu pun mengungkapkan penyebab ia mengalami hal tersebut saat sedang bermain. Dilansir dari AS.com, penyerang Timnas Argentina itu mengatakan faktor utamanya adalah diet dan pola makan yang salah pernah menjadi kebiasaannya.
Lionel Messi akui pernah salah dalam pola dan diet makan ketika masih 22 tahun. (Lionel Messi akui pernah salah dalam pola dan diet makan ketika masih 22 tahun. (AFP PHOTO / LLUIS GENE)
"Saya punya apapun di sana, seburuk makanan yang saya konsumsi. Pada usia 22 atau 23 tahun, saya sering makan coklat, sandwich kue kering, termasuk soda tanpa aturan dan mendengarkan saran dari siapapun," ujar Messi. La Pulga menilai pola konsumsi yang tidak terkontrol tersebut membuat ia mengalami beberapa kali muntah di pinggir lapangan saat bermain membela Barcelona.

"Sekarang saya tetap memakan apapun termasuk salad, ikan, daging, sayur-sayuran, tapi dengan cara yang lebih teratur. Hanya pada waktu tertentu saja meminum anggur. Selalu ada waktu untuk melakukan itu," kata Messi.

Mengubah pola makan dan diet konsumsi bagi Messi bukan perkara mudah. Ia harus membiasakan diri lagi untuk makan sesuai aturan yang sudah ditentukan baginya.

"Kemudian saat ini saya mulai menyadari banyak perubahan. Banyak hal yang bisa dikatakan dan pada akhirnya sudah terbiasa sehingga itu [muntah] tidak terjadi lagi kepada saya," terang Messi. (ptr)

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutannya Messi Ungkap Penyebab Pernah Muntah-muntah di Lapangan : http://ift.tt/2IzPtqU

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Messi Ungkap Penyebab Pernah Muntah-muntah di Lapangan"

Post a Comment

Powered by Blogger.