Search

RD Akui Serangan Sriwijaya Lawan Persib Tak Efektif

Bandung, CNN Indonesia -- Rahmad Darmawan mengakui serangan Sriwijaya FC tidak efektif saat menghadapi Persib Bandung pada laga perdana Piala Presiden 2018 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Selasa (16/1).

Meski lebih banyak menguasai bola, Laskar Wong Kito kalah 0-1 dari tim arahan Roberto Carlos Mario Gomez. Satu-satunya gol Persib dicetak Oh In Kyun pada menit ke-55.

Penyerang asal Korea Selatan itu mampu memanfaatkan kemelut di depan gawang Sriwijaya FC dengan langsung melepaskan tendangan ke pojok kanan gawang Teja Paku Alam.

"Penguasaan bola kami mungkin lebih baik, tapi kami [bermain] kurang tajam," kata pria yang akrab disapa RD itu usai pertandingan.

"Secara keseluruhan, kami memang belum begitu baik, tapi para pemain saya sudah melakukan kerja keras."

Meski bermain menguasai bola, Sriwijaya FC kalah 0-1 dari Persib. (Meski bermain menguasai bola, Sriwijaya FC kalah 0-1 dari Persib. (Foto: ANTARA FOTO/M Agung Rajasa/aww/18.)
Sebelumnya, Sriwijaya FC sempat menyatakan tak akan ikut Piala Presiden 2018 karena harus mengikuti turnamen lain di Vietnam. Belakangan, Laskar Wong Kito tetap ikut turnamen pramusim Liga 1 2018 ini. RD pun mengomentari singkat terkait hal tersebut.

"Kami akan bermain [di Piala Presiden], apapun konsekuensi yang terjadi," jelas pelatih asal Lampung tersebut.

Debut Bojan Malisic

Sementara itu, bek Persib Bojan Malisic mengaku senang bisa bermain di laga perdana turnaman di Indonesia bersama Maung Bandung.

"Ini pertandingan resmi pertama saya dengan Persib. Kami bermain sangat kuat dan saya harap dapat terus seperti ini di masa mendatang," kata Malisic.

Malisic juga mengomentari dukungan luar biasa dari puluhan ribu para pendukung setia Persib, Bobotoh, di laga tersebut.

Bojan Malisic berterima kasih atas dukungan Bobotoh yang luar biasa. (Bojan Malisic berterima kasih atas dukungan Bobotoh yang luar biasa. (ANTARA FOTO/M Agung Rajasa/aww/18.)
"Saya tak dapat mendeskripsikan [perasaan] terutama dukungan Bobotoh yang luar biasa. Terima kasih atas dukungannya," ujar Malisic.

Meski bermain di tengah atmosfer luar biasa, pemain asal Serbia tersebut mengaku tetap tampil tenang dan tidak tegang.

"Yang penting memberikan penampilan yang terbaik. Saya pikir tak perlu tegang. Yang penting ikuti instruksi pelatih dengan baik," tegas Malisic. (bac/jun)

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutannya RD Akui Serangan Sriwijaya Lawan Persib Tak Efektif : http://ift.tt/2Dc5IqM

Bagikan Berita Ini

0 Response to "RD Akui Serangan Sriwijaya Lawan Persib Tak Efektif"

Post a Comment

Powered by Blogger.