Persija Jakarta membuka keunggulan atas Kedah FA pada menit ke-22. Adalah Marko Simic yang menjadi pemecah kebuntuan Macan Kemayoran melalui skema tendangan bebas dari Ismed Sofyan.
Gol Simic ke gawang Kedah FA merupakan gol kali kedua yang dicetaknya pada kompetisi Suramadu Super Cup.
Sebelumnya, pemain asal Kroasia tersebut mencetak gol ke gawang Madura United yang berakhir imbang 2-2.Memasuki menit ke-33, Macan Kemayoran harus bermain dengan 10 orang pemain. Bek Persija, Maman Abdurrahman mendapat kartu merah karena menyikut pemain Kedah FA di depan kotak penalti tim ibu kota.
|
Kedah baru bisa menyamakan skor 1-1 berkat gol Khidir Idris pada menit ke-56 melalui umpan tarik dari Pablo Marzo. Gol tercipta juga karena lemahnya koordinasi pertahanan Macan Kemayoran.
Sejak awal babak kedua Suramadu Cup 2018, Kedah FA berbalik mendominasi permainan atas Persija setelah unggul jumlah pemain. Macan Kemayoran pun lebih banyak bertahan dengan memainkan serangan-serangan balik.
Strategi permainan Persija ini seperti yang bisa diterapkan sang juru taktik tim dengan melancarkan serangan-serangan balik efektif seperti pada Liga 1 musim lalu. Persija juga kerap melakukan serangan balik dari sisi sayap kiri yang ditempati Rezaldi Hehanusa.Novri nyaris mencetak gol untuk Persija pada menit ke-82. Tendangan kerasnya dari luar kotak penalti melenceng tipis di sisi kiri gawang Kedah FA. Laga Suramadu Cup pun berakhir dengan skor sama kuat 1-1. (ptr)
Baca Kelanjutannya Persija Bermain Imbang 1-1 Lawan Kedah FA : http://ift.tt/2FjXb70Bagikan Berita Ini
0 Response to "Persija Bermain Imbang 1-1 Lawan Kedah FA"
Post a Comment