“Mitra Kukar FC resmi mendapatkan tanda tangan striker asing asal Spanyol, yang akan memperkuat Tim Naga Mekes untuk kompetisi musim 2018,” demikian pernyataan Mitra Kukar.
Saat ini, tim berjuluk Naga Mekes itu tengah menjalani turnamen pra musim di Negeri Jiran itu. Kehadiran Ortega akan menambah kental nuansa Negeri Matador di Mitra Kukar. Karena, tim ini sudah lebih dahulu merekrut pelatih asal Spanyol, Rafael Berges Marin, Desember 2017.Penandatanganan kontrak Ortega dilakukan langsung CEO Mitra Kukar, Endri Erawan. Ortega menjadi pemain asing ketiga yang direkrut pada bursa transfer kali ini setelah Mauricio Leal (Brasil) dan Danny Guthrie (Inggris).
“Fernando dikontrak selama satu musim dengan opsi perpanjangan,” Mitra Kukar melanjutkan.
Sebagai pemain 30 tahun, Ortega sangat berpengalaman berkarier di Eropa, terutama di Spanyol. Mantan pemain Sevilla FC itu pernah merasakan ketatnya atmosfer kompetisi La Liga.
Endri Erawan siap membuat Mitra Kukar menjadi klub yang lebih diperhitungkan untuk kompetisi musim depan. (CNN Indonesia/M. Arby Rahmat Putratama H.)
|
Pada musim lalu, Ortega bermain untuk klub Filipina, Ceres Negros FC. Dia juga membawa klub tersebut menjuarai Liga Filipina setelah mengalahkan Global Cebu FA, 4-1, dalam laga final.(sry)
Baca Kelanjutannya Mitra Kukar Resmi Datangkan Mantan Striker Sevilla : http://ift.tt/2m3okClBagikan Berita Ini
0 Response to "Mitra Kukar Resmi Datangkan Mantan Striker Sevilla"
Post a Comment