Search

Fakta Menarik Bek Anyar Persib Bandung, Victor Igbonefo

Jakarta, CNN Indonesia -- Persib mendapatkan rekrutan apik yaitu Victor Igbonefo jelang bergulirnya musim kompetisi 2018. Igbonefo jadi salah satu rekrutan penting bagi Persib di awal musim ini.

Kedatangan Igbonefo ke Persib dipercaya bisa menjadi tambahan kekuatan yang besar bagi lini belakang Persib. Igbonefo termasuk pemain dengan jam terbang yang sangat tinggi di kompetisi Indonesia.

Meskipun usianya kini sudah 32 tahun, Igbonefo dipercaya masih mampu bersaing di level atas kompetisi Indonesia.

Berikut sejumlah fakta menarik Victor Igbonefo:

- Victor Igbonefo merupakan pemain kelahiran Enugu, Nigeria, 10 Oktober 1985. Klub pertama dalam kariernya adalah First Bank.

- Victor Igbonefo kemudian datang ke Indonesia pada tahun 2005, saat dirinya masih berusia 20 tahun. Igbonefo bergabung dengan klub raksasa, Persipura Jayapura.

Victor Igbonefo mengangkat namanya saat jadi bek tangguh di Persipura.Victor Igbonefo mengangkat namanya saat jadi bek tangguh di Persipura. (Foto: AFP PHOTO / Bay ISMOYO)
- Victor Igbonefo merupakan sosok sentral di balik kokohnya pertahanan Persipura Jayapura di era 2000-an. Bersama Persipura, Igbonefo jadi juara Liga Indonesia pada 2005 dan Indonesia Super League (ISL) pada 2008/2009 dan 2010/2011.

- Victor Igbonefo resmi dinaturalisasi pada tahun 2011, saat dirinya ada di usia emas, 26 tahun. Igbonefo sempat jadi bagian dari Timnas Indonesia di Piala AFF 2014 namun ia hanya bermain di laga terakhir lawan Laos. Indonesia terhenti di penyisihan grup saat itu.

Victor Igbonefo saat menjaga Robin van Persie dalam duel persahabatan.Victor Igbonefo saat menjaga Robin van Persie dalam duel persahabatan. (Foto: AFP PHOTO / BAY ISMOYO)
- Selain menjadi pemain vital untuk Persipura Jayapura, Victor Igbonefo juga lama berkarier di Arema, dari 2012-2015. - Lantaran Indonesia terkena sanksi FIFA, Victor Igbonefo pun menyebrang ke negeri tetangga, yaitu Thailand, untuk melanjutkan kariernya. Ia bergabung dengan sejumlah klub yaitu Royal Thai Navy FC dan Nakhon Ratchasima FC. (ptr)

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutannya Fakta Menarik Bek Anyar Persib Bandung, Victor Igbonefo : http://ift.tt/2EYwWCA

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Fakta Menarik Bek Anyar Persib Bandung, Victor Igbonefo"

Post a Comment

Powered by Blogger.