Nova Arifianto , CNN Indonesia | Rabu, 13/12/2017 05:30 WIB
Jakarta, CNN Indonesia -- Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) akan kembali menggulirkan kejuaraan Piala Indonesia pada musim kompetisi 2018. Setelah kali pertama bergulir pada 2005, penyelenggaraan Copa Indonesia tidak lagi berlangsung setelah tahun 2012. Lima tahun berselang, PSSI ingin kembali menghidupkan kejuaraan yang mempertemukan banyak klub dari berbagai level kompetisi.
“Ada satu jejak sejarah yang harus dijaga bersama. Lagipula semua negara punya kejuaraan di sela liga seperti Piala FA. Jadi, Indonesia sebagai negara terbesar di Asia Tenggara dan salah satu yang terbesar di Asia harus menghidupkan kembali Piala Indonesia," ujar Sekretaris Jenderal PSSI Ratu Tisha Destria.
 Ratu Tisha Destria menilai penyelenggaraan Piala Indonesia memiliki nilai sejarah. (CNN Indonesia/M. Arby Rahmat Putratama H.)
|
Ratu menambahkan, penyelenggaraan Piala Indonesia memiliki nilai penting karena merupakan kompetisi yang melibatkan kesebelasan dari level kompetisi terendah.
PSSI memilih menyelenggarakan Piala Indonesia pada musim 2018 setelah melakukan pembenahan strata kompetisi pada tahun 2017.
 Firman Utina (kanan) menyita perhatian ketika mengantarkan Arema menjadi juara Piala Indonesia pertama pada 2005. (ANTARA FOTO/Sahrul Manda Tikupadang)
|
“Jadi ketika tahun depan semua strata sudah tertata rapi, di situlah kita mulai pertarungannya," ujar Tisha mengenai alasan PSSI berani menggulirkan kejuaraan di antara jadwal padat liga.
Mengenai waktu penyelenggaraan, PSSI masih akan melakukan perundingan pada 20 Desember mendatang.
Sejak 2005 hingga 2012, Piala Indonesia berlangsung enam kali. Arema Indonesia menjadi juara pada dua perhelatan awal. Sriwijaya FC tercatat sebagai kesebelasan tersukses dengan tiga gelar beruntun. Piala Indonesia terakhir menjadi milik Persibo Bojonegoro. (nva)
Let's block ads! (Why?)
Baca Kelanjutannya PSSI Pastikan Gelar Piala Indonesia Pada Musim 2018 : http://ift.tt/2nVy1qo
Bagikan Berita Ini
Related Posts :
Lagi, Persib Didenda karena Ulah SuporterJakarta, CNN Indonesia -- Hanya dalam kurang dari dua pekan, Persib Bandung kembali mendapat sanksi … Read More...
Lorenzo Pecahkan Rekor Marquez di Tes SepangJakarta, CNN Indonesia -- Pebalap Ducati, Jorge Lorenzo, mengakhiri hari terakhir tes resmi MotoGP 2… Read More...
Kemenpora Bandingkan Luis Milla dengan Jose Mourinho[unable to retrieve full-text content]
Gatot S. Dewa Broto membandingkan pelatih Timnas Indonesia, L… Read More...
David Beckham Berharap Alexis Sanchez Sukses di MU
Nova Arifianto , CNN Indonesia | Selasa, 30/01/2018 18:44 WIB
Bagikan :
Jakarta, CNN Indone… Read More...
Presiden La Liga Ingin Neymar Kembali ke Spanyol
Putra Permata Tegar Idaman , CNN Indonesia | Selasa, 30/01/2018 18:14 WIB
Bagikan :
Jakarta… Read More...
0 Response to "PSSI Pastikan Gelar Piala Indonesia Pada Musim 2018"
Post a Comment