Kemenangan ManCity 2-1 di Stadion Old Trafford, Minggu (10/12), seolah mampu menjawab balik kata-kata kontroversial Mourinho terhadap tim arahan Guardiola. Namun, cara itu tak cukup bagi pelatih asal Spanyol itu.
Guardiola juga membalas kata-kata sindiran Mourinho yang dilontarkan sebelum pertandingan, dengan balik menyindir pelatih asal Portugal tersebut.
Salah satu sindiran yang dialamatkan pelatih berkepala plontos tersebut kepada Mourinho terkait komentar manajer Setan Merah itu soal kepemimpinan wasit.
|
"Musim lalu masih sama. Kami menang di sini [Old Trafford] dan lagi-lagi masih soal wasit, sama seperti sekarang. Musim lalu ia [Mourinho] juga bahas tentang wasit," ujar Guardiola seperti dikutip dari 101 Great Goals.
|
Silva bahkan mencetak gol pembuka ke gawang Setan Merah pada menit ke-43 sebelum disamakan oleh penyerang MU, Marcus Rashford pada menit ke-43. The Citizens akhirnya menang 2-1 atas tim tuan rumah berkat gol Nicolas Otamendi.
"Kami adalah tim yang jujur. Tengok saja penguasan bola kami sebesar 75 persen yang artinya kami ingin menang. Kami datang kemari [ke Old Trafford] dan memenangkannya," terang Guardiola.
Terakhir, mantan pelatih Barcelona dan Bayern Munich itu juga menampik perkataan Mourinho yang menilai timnya terlalu mudah melakukan diving atau pura-pura terjatuh."Tidak benar jika dikatakan para pemain kami gampang terjatuh. Saya yakin itu bukan sebuah argumen," pelatih asal Katalonia itu mengungkapkan. (sry)
Baca Kelanjutannya Guardiola Sindir Mourinho Usai ManCity Tekuk MU : http://ift.tt/2yeb1mrBagikan Berita Ini
0 Response to "Guardiola Sindir Mourinho Usai ManCity Tekuk MU"
Post a Comment