Search

Sergio Aguero Pingsan Saat Membela Argentina Lawan Nigeria

Jakarta, CNN Indonesia -- Sergio Aguero mengalami pingsan saat membela Argentina melawan Nigeria pada laga persahabatan, di Stadion FK Krasnodar, Selasa (14/11) sore waktu setempat. Aguero dimainkan pelatih Albiceleste sebagai starter.

Striker Manchester City itu bahkan sempat mencetak gol kedua Argentina pada menit ke-36. Namun, Aguero tak dimainkan lagi pada babak kedua dan digantikan Dario Benedetto di awal babak tersebut.

Seperti dilansir RyC Sport, Aguero dikabarkan jatuh pingsan saat di ruang ganti usai babak pertama laga tersebut. Pemain 29 tahun itu pun langsung dilarikan ke rumah sakit terdekat untuk menjalani penanganan darurat.

Belakangan, Federasi Sepak Bola Argentina (AFA) mengungkapkan penyebab kehilangan kesadaran pemainnya itu melalui akun Twitter resmi mereka.
Sergio Aguero sempat mencetak gol ke gawang Timnas Nigeria sebelum jatuh pingsan. (Sergio Aguero sempat mencetak gol ke gawang Timnas Nigeria sebelum jatuh pingsan. (Reuters/Andres Stapff)
AFA memastikan Aguero mengalami lipotimia dan akan dilakukan pemeriksaan lebih lanjut untuk berjaga-jaga. Lipotimia merupakan gejala medis seseorang secara mendadak kehilangan kesadaran karena berkurangnya peredaran darah ke otak.

Dalam bahasa sehari-hari, lipotimia disebut juga lesu darah sehingga menyebabkan orang yang mengalaminya bisa pingsan. Kejadian itu pun dianggap bertolak belakang baginya karena ia berhasil melampaui torehan gol Hernand Crespo di Timnas Argentina.

Dengan torehan 36 gol, ia menjadi pencetak gol terbanyak ketiga di Albiceleste di bawah Lionel Messi (61 gol) dan Gabriel Batistuta (54 gol).

Pada laga uji cob tersebut, Timnas Argentina akhirnya menyerah 2-4 dari Nigeria setelah sempat unggul 2-0 pada babak pertama. (bac)

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutannya Sergio Aguero Pingsan Saat Membela Argentina Lawan Nigeria : http://ift.tt/2hsdyDF

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Sergio Aguero Pingsan Saat Membela Argentina Lawan Nigeria"

Post a Comment

Powered by Blogger.