Dalam persaingan ketat di musim 2017, Marquez sukses menyingkirkan Andrea Dovizioso, Maverick Vinales, dan Valentino Rossi untuk merengkuh titel juara dunia 2017. Performa Marquez terbilang mengesankan karena ia mampu memangkas selisih 38 poin di awal musim untuk akhirnya unggul 37 poin di akhir musim.
"Setelah jadi juara, mungkin seorang pebalap akan berkata 'Ok, saya akan memenangkan segalanya'. Namun tidak seperti itu bagi saya."
"Karena karakter saya, saya tahu bahwa pada musim depan sata akan mengingat kesalahan di 2017 dan tak akan mengingat hal-hal baik dari tahun ini," ucap Marquez seperti dikutip dari situs resmi MotoGP.
|
"Pada awal tahun ini saya akan coba mengerti area tempat saya bisa meningkatkan kualitas saya."
"Saya tahu bahwa pada paruh awal musim lalu, di enam seri awal, merupakan sebuah bencana. Saya banyak melakukan kesalahan di sana," kata Marquez.
Marquez saat ini memang sukses jadi pebalap yang paling dominan di era 2010-an. Ia memenangi empat titel juara dunia MotoGP sejak terjun ke kelas tersebut pada tahun 2013. Hanya pada musim 2015 Marquez gagal jadi juara dunia dan harus puas duduk di posisi ketiga. (bac) Baca Kelanjutannya Marquez: Saya Akan Terus Belajar dari Kesalahan : http://ift.tt/2mMy4Ew
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Marquez: Saya Akan Terus Belajar dari Kesalahan"
Post a Comment