Search

Heung-min Bawa Tottenham Ramaikan Papan Atas Liga Primer

Jakarta, CNN Indonesia -- Tottenham Hotspur meraih kemenangan tipis 1-0 atas Crystal Palace pada lanjutan Liga Primer Inggris di Stadion Wembley, London, Minggu (5/11). Gol kemenangan Tottenham dicetak oleh Son Heung-min.

Tottenham dibuat Palace kesulitan untuk mencetak. Bahkan di babak pertama justru Palace yang mendapat sejumlah peluang emas untuk mencetak gol.

Pada menit ketiga Mamadou Sakho hampir mencetak gol untuk Palace. Menerima umpan silang Wilfried Zaha, Sakho berdiri bebas di depan gawang Tottenham.

Kiper Paulo Gazzaniga yang menggantikan peran Hugo Lloris berusaha memblok bola hasil umpan silang Zaha, tapi gagal. Beruntung bagi Tottenham, Sakho juga gagal menyundul bola setelah bertabrakan denga Gazzaniga.

Kiper Paulo Gazzaniga bermain apik di laga debut bersama Tottenham Hotspur di Liga Primer.Kiper Paulo Gazzaniga bermain apik di laga debut bersama Tottenham Hotspur di Liga Primer. (REUTERS/Peter Nicholls)
Peluang terbaik Palace di babak pertama terjadi pada menit ke-36. Namun, sundulan Scott Dann menyambut sepak pojok berhasil ditepis Gazzaniga. Skor imbang tanpa gol bertahan hingga jeda babak pertama.

Di awal babak kedua, Palace kembali mengancam gawang Tottenham. Zaha mendapat peluang emas pada menit ke-57. Menerima umpan terobosan, Zaha berhasil melewati Gazzaniga yang keluar gawang. Sayang, meski tinggal menceploskan bola ke gawang yang kosong, tendangan Zaha justru menyamping ke sisi kanan gawang.

Wilfried Zaha membuang peluang emas di babak pertama.Wilfried Zaha membuang peluang emas di babak pertama. (REUTERS/Peter Nicholls)
Gazzaniga kembali melakukan penyelamatan penting pada menit ke-60. Kiper asal Argentina yang melakoni debut bersama Tottenham di Liga Primer itu memblok sundulan Luka Milivojevic.

Gol kemenangan Tottenham akhirnya tercipta pada menit ke-64. Heung-min berhasil mendapat ruang di depan kotak penalti Palace dan melepaskan tendangan placing ke pojok kiri gawang.

Heung-min sebenarnya memiliki peluang untuk menggandakan keunggulan pada menit ke-82. Tapi, meski sudah berada dalam posisi bebas di kotak penalti Palace, tendangan mendatar pemain asal Korea Selatan itu menyamping di sisi kanan gawang. Skor 1-0 untuk Tottenham pun bertahan hingga laga usai.

Kemenangan atas Palace membuat Tottenham meramaikan persaingan di papan atas Liga Primer. Tottenham kini berada di posisi ketiga dengan 23 poin, hanya kalah selisih gol dari Manchester City. Sementara Manchester City ada di puncak klasemen dengan 28 poin.

Susunan pemain

Tottenham Hotspur: Paulo Gazzaniga; Davinson Sanchez, Jan Vertonghen, Eric Dier; Serge Aurier, Harry Winks, Moussa Sissoko, Christian Eriksen, Danny Rose; Son Heung-Min, Harry Kane.

Crystal Palace: Julian Speroni; Joel Ward, Mamadou Sakho, Scott Dann, Timothy Fosu-Mensah, Ruben Loftus-Cheek, Luka Milivojevic, Yohan Cabaye, Jeffrey Schlupp; Wilfried Zaha, Andros Townsend. (har)

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutannya Heung-min Bawa Tottenham Ramaikan Papan Atas Liga Primer : http://ift.tt/2AabUxM

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Heung-min Bawa Tottenham Ramaikan Papan Atas Liga Primer"

Post a Comment

Powered by Blogger.