Search

Niat Balas Dendam Penyerang Timnas Indonesia U-19 ke Thailand

Nova Arifianto , CNN Indonesia | Sabtu, 07/10/2017 13:57 WIB

Jakarta, CNN Indonesia -- Menjelang laga uji tanding kontra Timnas Thailand U-19, Minggu (8/10), penyerang Timnas Indonesia U-19 M Rafli Mursalim memendam ambisi membalaskan dendam kekalahan skuat Garuda Nusantara di semifinal Piala AFF U-18 bulan lalu.
Dalam pertandingan yang digelar 15 September 2017, Rafli yang dipasang sebagai ujung tombak sejak menit pertama gagal mencetak gol. Kala itu anak asuh Indra Sjafri bermain imbang tanpa gol hingga laga berakhir dan kalah 2-3 di babak adu penalti.
M Rafli Mursalim (kiri) turut merasakan kenangan pahit di semifinal Piala AFF U-18 2017. M Rafli Mursalim (kiri) turut merasakan kenangan pahit di semifinal Piala AFF U-18 2017. (Dok. PSSI)
Rafli mengaku Thailand merupakan lawan kuat yang patut diwaspadai, namun santri pondok pesantren Al Asariyah Banten itu percaya diri rekan-rekannya bisa mengemas kemenangan di laga uji tanding yang akan berlangsung di Stadion Wibawa Mukti.

"Tapi kami sudah punya formula untuk mengatasi mereka. Kami ingin revans atas kekalahan di babak semifinal Piala AFF kemarin," ujar Rafli.

Timnas Indonesia U-19 kalah dari Thailand di semifinal Piala AFF U-18 2017.Timnas Indonesia U-19 kalah dari Thailand di semifinal Piala AFF U-18 2017. (AFP PHOTO / Ye Aung THU)
Pencetak enam gol di Piala AFF U-18 2017 bertekad membobol gawang Thailand. Kendati demikian Rafli lebih mengutamakan agar ia dan rekan-rekannya bisa bermain baik sehingga selain memetik kemenangan, Timnas Indonesia U-19 juga mampu meraih modal bagus sebelum berlaga di kualifikasi Piala Asia.

"Dengan begitu, kami bisa mendapatkan bekal positif jelang kualifikasi Piala Asia AFC U19 di Korea Selatan," kata Rafli.


Produktivitas Rafli sebagai penyerang Timnas Indonesia U-19 tetap terjaga setelah Piala AFF U-18 2017. Dalam laga uji tanding melawan Kamboja, Rabu (4/10), pencetak gol terbanyak Liga Santri Nusantara 2016 itu membuka kemenangan Indonesia lewat golnya di menit ke-87. (nva)

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutannya Niat Balas Dendam Penyerang Timnas Indonesia U-19 ke Thailand : http://ift.tt/2xoBvRH

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Niat Balas Dendam Penyerang Timnas Indonesia U-19 ke Thailand"

Post a Comment

Powered by Blogger.