Proses verifikasi klub yang sudah dimulai sejak kuartal pertama tahun ini masih berjalan dan akan diputuskan oleh komite lisensi PSSI.
"Proses lisensi itu harus kita ikuti. Yang verifikasi untuk lisensi Asia itu PSSI yang sudah dimulai sejak April (2017). Kami tinggal tunggu keputusan komite lisensi siapa yang lolos siapa yang tidak untuk dilaporkan ke AFC," kata Tigor kepada CNNIndonesia.com, Jumat (13/10).
Verifikasi lisensi dari PSSI baru akan selesai 30 Oktober 2017. Ada tiga level penilaian yang dijadikan patokan untuk mendapat lisensi AFC. Klub Liga 1 dipastikan lulus dari penilaian jika berhasil memenuhi level tertinggi yang berisi 33 kriteria.
COO PT Liga Indonesia Baru, Tigor Shalomboboy (kiri), mengatakan klub Liga 1 baru akan memperoleh lisensi AFC pada November 2017. (CNN Indonesia/M. Arby Rahmat Putratama H)
|
Lisensi AFC menjadi salah satu syarat keikut sertaan klub Indonesia di pentas antarklub Asia termasuk Liga Champions Asia dan Piala AFC.
Bhayangkara FC masih harus menunggu hasil verifikasi untuk mendapatkan lisensi AFC. (CNN Indonesia/Adhi Wicaksono)
|
Saat ini Bhayangkara FC berpeluang menjadi juara di kompetisi Liga 1 2017. Namun klub berjuluk The Guardian itu belum pasti mewakili Indonesia di Liga Champions Asia.
"Kalau misalnya hasil verifikasi nanti Bhayangkara tidak lolos lisensi, akan digantikan dengan klub yang menjadi runner up. Kalau runner up tidak bisa nanti berurutan ke bawah," ucapnya.
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Hasil Lisensi AFC Klub Liga 1 Terbit November"
Post a Comment