Search

Timnas Gagal ke Final, Masih Ada Kans Emas untuk Indonesia

Tak perlu terus meratapi cabang olahraga (cabor) sepak bola Indonesia yang lagi-lagi gagal mempersembahkan emas usai takluk 0-1 dari Malaysia dalam babak semifinal SEA Games 2017 di Stadion Shah Alam (26/8).

Masih banyak cabor lain yang sesungguhnya berpotensi medali emas pada 27 Agustus 2017.

Tim Taekwondo Indonesia di nomor Kyorugi -74kg Putra dan Kyorugi -62kg putri berpeluang mendapat medali emas jika masing-masing dapat lolos babak perempat dan semifinal. Sedangkan tim Wakeboard campuran Indonesia akan menjalani laga puncak di Water Sports Complex Presint 6, Putrajaya.


Sementara itu di Gymnastik, Nabila Evandestiara dan Wahyu Yolanda Putri akan bertanding dalam nomor Indovidual All Around di MITRC Hall 10.

Di cabor berlayar, Indonesia melakoni partai puncak dalam nomor Internasional Putri 420 U-19 (Double Handed Individual Races), Internasional Putra 470 (Double Handed Individual), dan Internasional Putri 470 (Double Handed Individual), di National Sailing Centre, Langkawi.

Cabor sepeda, Eko Bayu Nurhidayat dan Nanda Eko Wahyudi menjalani partai rinal di nomor stratch putra di National Velodrome, Nilai Negeri Sembilan.


Kemudian tim putra-putri Voli Indonesia pun tembus babak final. Keduanya akan bertanding melawan Thailand di MITEC Hall 11.

Lalu tim putri akuatik nomor 1 meter Springboard yakni Dela Dinarsari Harimukti dan Eka Purnama Indah akan menjalanj laga finalnya di National Aquatic Center, KL Sports City Bukit Jalil.

Adapun pejudo Horas Manurung (Putra 73-81kg), Hevrilia Windawati (Putri 63-70kg), dan Tiara Artha Garthia (Putri 70-78kg), berpeluang menjalani laga final di hari yang sama jika mampu lolos dari babak kualifikasi.

Indonesia saat ini masih tetap berada di peringkat kelima dalam klasemen sementara SEA Games 2017. Total 129 medali terkumpul dengan rincian 31 emas, 44 perak, dan 54 perunggu.


Peringkat pertama diraih tuan rumah, Malaysia, yang mengumpulkan total 195 medali dengan rincian 83 emas, 58 perak, dan 54 perunggu.

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutannya Timnas Gagal ke Final, Masih Ada Kans Emas untuk Indonesia : http://ift.tt/2weA35v

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Timnas Gagal ke Final, Masih Ada Kans Emas untuk Indonesia"

Post a Comment

Powered by Blogger.