Tim GTPN Kemenpora sudah menempuh jarak ribuan kilometer sejak 13 Mei 2017 mulai dari Sabang KM 0 dan terbagi menjadi beberapa etape perjalanan dengan berakhir di Magelang pada 9 September 2017.
“Mari kita sambut kedatangan para pejuang dan duta olahraga kita di kantor Kemenpora yang telah berkenan hadir di tengah-tengah kita untuk berbagi perjalanan dan inspirasi semangat berolahraga,” ucap Gatot dikutip dari situs resmi Kemenpora.
“Pejalanan Tim GPTN ini masih panjang mereka harus sampai di Yogyakarta kurang lebih sampai 8 September. Inilah seninya Gowes karena dalam perjalanannya mereka berinteraksi dengan masyarakat lapisan apapun. Dan ini juga sebagai bagian dari perekat rasa Indonesia,” ujar Gatot.
Tim GTPN berasal dari berbagai wilayah nusantara seperti Kalimantan, Jawa Timur, Jawa Barat, Sumatera dan sebagainya. Ada juga atlet muda yang ikut dalam Tim GTPN dan eks atlet dan dari komunitas sepeda. Misi yang mereka jalankan selain mengkampanyekan Ayo Olahraga, juga mempromosikan rekreasi sepeda.
Tim GTPN Kemenpora sudah menempuh enam etape. Secara keseluruhan Tim GTPN telah menempuh jarak 4.011 kilometer sampai Jakarta. Sekarang mereka telah memasuki titik akhir dimulai dari Jakarta dan sampai Magelang, dan terbaik menjadi dua etape.
Di sela pelepasan Tim GPTN, Gatot juga meminta kepada semua lapisan masyarakat untuk mendukung atlet Indonesia yang berlaga di SEA Games 2017 Kuala Lumpur.
“Dalam suasana kebatinan dan kebangsaan, kita sedang sangat kental dengan Merah Putih, mari kita juga berdoa untuk seluruh Kontingen Indonesia yang sedang berlaga di SEA Games 2017 untuk memberikan yang terbaik bagi Indonesia,” ujarnya. </span> (har)
Baca Kelanjutannya Tim GTPN Siap Menuju Etape Terakhir di Magelang : http://ift.tt/2xy4jrEBagikan Berita Ini
0 Response to "Tim GTPN Siap Menuju Etape Terakhir di Magelang"
Post a Comment