Barcelona membuka peluang emas pada menit ke-14 melalui tendangan bebas Lionel Messi.
Tendangan sang bintang masih sedikit melebar ke kanan atas gawang Real Betis.
Tampil di markas sendiri, Barca leluasa melakukan penguasaan bola dari lawannya. Perbandingannya pun cukup jauh sekitar 65 persen banding 35 persen.
Pada menit ke-18, pemain anyar Barcelona, Gerard Deulefeu, mendapatkan kesempatan menembak di dalam kotak penalti Betis. Namun, tendangannya masih bisa dimentahkan bek lawan.
Barcelona nyaris mencetak gol pada menit ke-34. Tendangan bebas Messi sudah lepas dari jangkauan kiper Betis Antonio Adan.
Sayang sekali, bola masih bisa ‘diselamatkan’ tiang gawang Betis. Bola tendangan Messi membentur tiang.
Namun, keberuntungan Betis tak datang dua kali. Barcelona akhirnya menyarangkan bola ke gawang Adan pada menit ke-36.
Tendangan Deulofeu dari sisi kiri pertahanan Betis sempat membentur kaki bek Alin Tosca dan bola bersarang di pojok kanan gawang Adan.
Hanya berselang tiga menit, Barca menggandakan keunggulan. Gol dipersembahkan Sergi Roberto melalui assist ciamik dari Deulofeu di sisi kiri pertahanan Betis.
Barcelona pun menyudahi babak pertama dengan keunggulan 2-0.
Skuat Barcelona vs Real Betis
Barcelona (4-3-3):
Ter Stegen, Mascherano, Alba, Umtiti, Semedo, Rakitic, Busquets, Roberto, Messi, Alcacer, Deulofeu
Cadangan: Cillessen, Piqué, Denis Suárez, Arda, Digne, André Gomes, Aleix Vidal
Pelatih: Ernesto Valverde
Real Betis (4-5-1):
Adan, Tosca, Barragan, Feddal, Mandi, Joaquin, Narvaez, Leiva, Camarasa, Guardado, Leon
Cadangan: Dani Gimenez, Jordi Amat, Durmisi, Javi Garcia, Fabian, Francis, Sanabria
Pelatih: Quique Setien
(bac)
Baca Kelanjutannya Barcelona Unggul 2-0 Atas Real Betis di Babak I : http://ift.tt/2v3T09DBagikan Berita Ini
0 Response to "Barcelona Unggul 2-0 Atas Real Betis di Babak I"
Post a Comment