Search

Dikritik Rossi, Zarco Justru Puji The Doctor

Jakarta, CNN Indonesia -- Pebalap rookie Tech 3 Yamaha, Johann Zarco, menerima kritikan Valentino Rossi dengan baik menyusul insiden senggolan kedua pebalap di balapan GP Belanda, Minggu (25/6).

Rossi nyaris mengalami kecelakaan di GP Belanda ketika bersenggolan dengan Zarco saat memperebutkan posisi pertama di Sirkuit Assen. Saat balapan menyisakan 15 lap, Rossi berhasil menyalip Zarco di tikungan keempat dan merebut posisi pertama.


Namun, kedua pebalap hampir mengalami kecelakaan setelah bagian kiri Zarco motor mengenai bagian belakang tubuh Rossi. Usai balapan kostum balap Rossi terlihat terkelupas di bagian belakang karena terkena sepeda motor Zarco.

Dikutip dari GPOne, Zarco mengungkapkan insiden di tikungan keempat itu. Pebalap asal Perancis itu mengaku tidak bisa melihat pergerakan Rossi yang sempat melebar.

“Ketika saya melihat Rossi melebar, saya coba masuk di sisi dalam karena saya ingin tetap berada di depan. Tapi, kecepatan Rossi saat menikung sangat bagus,” ujar Zarco.

Johann Zarco belajar banyak dari Valentino Rossi di GP Belanda.Johann Zarco belajar banyak dari Valentino Rossi di GP Belanda. (AFP PHOTO / CRISTINA QUICLER)
“Saya menikung ke kanan, jadi saya tidak bisa melihat dia. Ketika saya berusaha menarik gas, kami bersentuhan. Saya yang justru hampir terjauh, tapi setidaknya saya mampu mempertahankan sepeda motor,” sambungnya.

Rossi menganggap Zarco belum bisa memperhitungkan posisi lawan saat tikungan di MotoGP. The Doctor mengatakan Zarco seharusnya memperlambat laju karena kalah cepat saat tikungan.

Meski dikritik Rossi, Zarco tetap santai. Pebalap yang santer dikabarkan akan menggantikan posisi Rossi di Yamaha itu justru memberikan pujian untuk pebalap asal Italia tersebut.

“Rossi adalah pejuang dan dia menang. Sekali lagi dia mampu memberikan contoh di atas sirkuit hari ini,” puji Zarco.


Ini adalah kali kedua Rossi bersenggolan dengan Zarco. Ketika GP Amerika Serikat di Sirkuit Austin, Rossi harus keluar trek untuk menghindari kecelakaan setelah bersenggolan dengan Zarco. Alhasil, pebalap 38 tahun itu terkena hukuman penalti 0,3 detik.

Zarco sendiri yang memulai balapan dari pole, harus finis di posisi ke-14 setelah tim Tech 3 salah perhitungan. Tech 3 meminta Zarco melakukan pergantian sepeda motor, dan juara dunia Moto2 2015 serta 2016 itu kemudian terkena penalti karena ngebut di pit-lane. (har)

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutannya Dikritik Rossi, Zarco Justru Puji The Doctor : http://ift.tt/2sc0YeN

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Dikritik Rossi, Zarco Justru Puji The Doctor"

Post a Comment

Powered by Blogger.